Bertabur Teknologi dan Nilai Islam, NU Tech Diluncurkan

Jum'at, 02 Desember 2022 - 17:11 WIB
loading...
Bertabur Teknologi dan...
Bertabur Teknologi dan Nilai Islam, NU Tech Diluncurkan
A A A
JAKARTA - Perayaan Harlah 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU) bertekad mendorong terwujudnya masyarakat digital dan peningkatan teknologi inovasi bangsa, NU memperkenalkan NU Tech.



NU Tech merupakan salah satu upaya dari Badan Inovasi PBNU mengawali proses transformasi digital NU di abad ke-2 dengan melibatkan lebih dari 1 juta warga NU se-Indonesia.

Dalam rangka menciptakan digital literacy di kalangan santri dan masyarakat pada umumnya, NU Tech memberikan exposure bagi para pemilik ide bisnis kepada dunia startup dan digital guna terciptanya kesempatan kolaboratif bagi NU, BUMN dan private sektor di bidang inovasi digital.

Dalam opening speech NU Tech, Ketua PBNU, K.H. Yahya Cholil Staquf memaparkan teknologi adalah hal yang tidak bisa dihindari dalam kehidupan.

'' Persoalan teknologi ini mau tidak mau akan sampai kepada titik yang kurang lebih kontroversial, atau setidaknya menimbulkan perhatian dan bahkan keprihatinan terkait dengan hal-hal yang jadi haluan dalam nilai-nilai agama. Saya berharap bahwa pengembangan peran yang signifikan oleh NU merupakan gerbang pembuka NU menuju ke abad ke 2, ” ucap Yahya dalam keterangan persnya secara virtual Jumat (2/12/2022).

NU Tech mengajak pelajar, santri, mahasiswa, dan keluarga besar NU untuk bergabung mengembangkan diri dan memajukan kapabilitas digital melalui serangkaian kegiatan: Capture The Flag Competition, Innovation Pitching Competition, Tech Seminar, Digital Learning by Narasi Academy, dan Digital Learning Scholarship.

Pada Capture The Flag Competition, setiap talenta dapat menunjukkan serta mengasah keterampilan digital Cybersecurity melalui penyelesaian challenge kasus di CTF Competition.

Pada Innovation Pitching Competition, talent yang memiliki ide inovasi juga akan memiliki tempat yang mendukung untuk menyampaikan dan melatih keterampilan pitching terhadap ide inovasinya.

Selain itu, talenta diberikan berbagai kesempatan belajar yang dibutuhkan, mulai dari seminar dan kelas di ranah teknologi dan digital hingga akses pada banyak topik digital di platform pembelajaran.

Ketua Organizing Committee, Yenny Wahid mengatakan memasuki abad ke-2 NU, perlu ada hal yang berbeda. NU memutuskan untuk mengadakan selebrasi tentang kiprah selama ini yang kami harapkan bisa mendapatkan dampak positif bagi masyarakat.

'' NU Tech ini merupakan sebuah terobosan, karena bahwa seperti yang teman-teman ketahui NU terikat dalam sebuah tujuan - tujuan besar dan untuk dapat menyebarkan kesan pesan yang baik kepada masyarakan, NU harus menguasai alat yang dipakai, salah satunya teknologi, ” ucapnya.

Sementara itu, Fajrin Rasyid, selaku Ketua PIC NU Tech Harlah I Abad NU menambahkan, “ Mudah - mudahan, dengan
adanya kegiatan - kegiatan di dalam NU Tech yang merupakan bagian kecil dari usaha kami untuk dapat membuat talenta Indonesia melek digital. Semua bisa go digital untuk talenta indonesia!,''
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Alumni HUB.ID Peroleh...
Alumni HUB.ID Peroleh Pendanaan Hingga Rp60 Miliar
Ini Pentingnya Spirit...
Ini Pentingnya Spirit Kolaborasi dalam Edukasi Inovasi Teknologi
Beradu Inovasi, 17 Startup...
Beradu Inovasi, 17 Startup Finalis Siap Gencarkan Strategi PMF
Bersaing di Era Digital,...
Bersaing di Era Digital, Polytron Hadirkan Produk Unggulan dengan Inovasi Teknologi
Teknologi AI Ciptakan...
Teknologi AI Ciptakan Bentuk Wajah Cantik dan Tampan dari Seluruh Dunia
Jepang Ciptakan Alat...
Jepang Ciptakan Alat Pengukur Kelezatan Rasa Mi
Didukung ACI Worldwide,...
Didukung ACI Worldwide, BI-FAST Siap Hadirkan Fitur-fitur Digital Baru
Piala Dunia 2022 Qatar...
Piala Dunia 2022 Qatar Banyak Dibekali Teknologi Tak Biasa
Inovasi Touchless, Teknologi...
Inovasi Touchless, Teknologi Nirsentuh Kini Terpasang di Toilet
Rekomendasi
Jakarta jadi Kota Ketiga...
Jakarta jadi Kota Ketiga Emirates Travel Store di Asia
Kadishub Akui PAD Parkir...
Kadishub Akui PAD Parkir di Jakarta Menurun sejak Banyak Mesin TPE Rusak Beralih ke Jukir
PHR Kembangkan Desa...
PHR Kembangkan Desa Energi di Riau, Ubah Limbah Ternak Jadi Biogas
Berita Terkini
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
3 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
4 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
6 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
7 jam yang lalu
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
15 jam yang lalu
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Mendukung Digitalisasi Administrasi Kesehatan Rumah Sakit
22 jam yang lalu
Infografis
Puluhan Rudal dan Ratusan...
Puluhan Rudal dan Ratusan Drone Rusia Bombardir Ibu Kota Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved