6 Fitur Baru Android 13 yang Keren, Penunjang Kenyamanan Pengguna

Senin, 29 Agustus 2022 - 18:19 WIB
loading...
6 Fitur Baru Android...
Sedikitnya ada enam fitur baru Android 13 yang keren dan menakjubkan. Foto DOK Ist
A A A
JAKARTA - Sedikitnya ada enam fitur baru Android 13 yang keren dan menakjubkan. Untuk diketahui, Google sendiri telah merilis Android 13 beberapa waktu yang lalu. Adapun namanya sendiri adalah Android Tiramisu.

Dalam pembaharuannya, Android 13 menghadirkan sejumlah fitur-fitur baru yang menarik dan keren tentunya.

Baca juga : Android 13 Akan Dibekali Teknologi Deteksi Gempa Bumi

Berikut enam fitur baru Android 13 yang keren dan memukau :

1. Personalisasi Bahasa ke Aplikasi Tertentu

Pada Android 13, pengguna bisa mengatur bahasa di aplikasi sesuai yang diinginkan. Hal ini menjadikan aplikasi tersebut tidak harus terpaku pada bahasa Inggris dalam penggunaannya.

Dikutip dari PCMag, sayangnya fitur ini belum bisa diterapkan ke semua aplikasi karena memerlukan perizinan dari pengembangnya. Meski begitu, fitur ini tetap menjanjikan karena akan sangat bermanfaat bagi pengguna multibahasa.

2. Akses Pemindaian QR Code yang Lebih Cepat

Seiring perkembangan zaman, kode QR menjadi banyak digunakan dalam berbagai aktivitas tertentu. Dalam hal ini, Android 13 menambahkan sebuah fitur yang memungkinkan pengguna bisa mengakses pemindai QR Code dari perangkat dengan mudah dan cepat.

Dengan Android 13, pengguna bisa mengakses fitur QR Code dari layar kunci ponsel. Tentunya hal ini sangat praktis dan memudahkan penggunaannya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1654 seconds (0.1#10.24)