Cara Mengaktifkan Fitur Dolby Atmos di Galaxy Tab A8

Selasa, 15 Maret 2022 - 08:18 WIB
loading...
Cara Mengaktifkan Fitur...
Dengan Dolby Atmos suara speaker Galaxy Tab A8 terasa jauh lebih detail dan kencang. Tapi tetap jernih. Bahkan dalam volume keras sekalipun. Foto: Sindonews/Danang Arradian
A A A
JAKARTA - Tablet Samsung Galaxy Tab A8 tidak hanya jadi perangkat yang nyaman untuk melakukan kegiatan pembelajaran jarak jauh (PJJ) atau rapat online. Tapi, juga untuk menikmati hiburan.

Alasan pertama, karena layarnya yang luas. Sehingga nyaman untuk menonton layanan video on demand seperti Netflix atau Viu hingga YouTube.

Dengan layar yang luas, pengguna dapat menikmati berbagai konten seperti membaca e-book pelajaran sekolah atau mengerjakan tugas-tugas sekolah yang dikirim via Google Classroom.

Alasan kedua adalah penggunaan empat speaker. Yakni quad-speaker dengan Dolby Atmos yang membuat kualitas audio lebih imersif. Posisi speakernya ada dua di sisi kanan dan dua di sisi kiri.



Dengan empat speaker di kedua sisi maka tablet ini mampu bisa menghasilkan audio ke segala arah secara maksimal.

Apalagi, demi menghadirkan surround sound imersif dan powerful baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan, Samsung menanamkan teknologi Dolby Atmos.

Nah, begini cara untuk mengaktifkan fitur Dolby Atmos:

1. Tarik Quick Panel settings

2. Cari tombol Dolby Atmos.

3. Tap untuk mengaktifkan, sampai tombol berubah menjadi warna biru.

Lewat tuning audio dari Dolby Atmos , pengguna bisa mendapat suara lebih detil baik saat ngegame maupun menonton film. Jadi, mereka tidak perlu lagi menggunakan speaker Bluetooth atau earphone tambahan.

Dengan Dolby Atmos suara terasa jauh lebih detail dan kencang. Tapi tetap jernih. Bahkan dalam volume keras sekalipun. Suaranya tidak pecah.

Ini penting saat tablet digunakan untuk Zoom, menonton bersama keluarga, atau sedang menyimak pembelajaran bersama. Kualitas visual dan audio tablet ini terasa memang optimal untuk mendukung kegiatan kelas online atau meeting melalui aplikasi video conference

Cara Mengaktifkan Fitur Dolby Atmos di Galaxy Tab A8

Tablet ini bisa dipakai berbagai kegiatan. Mulai belajar, menikmati hiburan, hingga menikmati quality time bersama keluarga. Foto: Sindonews/Danang Arradian

Karena baterai Samsung Galaxy Tab A8 sudah 7.040 mAh jadi lebih tahan lama. Apalagi, kegiatan video conference seperti Zoom sangat boros energi.

Sayangnya memang fast charging yang digunakan masih 15W. Jadi, proses pengisian dayanya agak lambat.

Keunggulan lain Samsung Galaxy Tab A8 adalah mudah dibawa-bawa. Dengan ketebalan hanya 6,9 mm, tablet ini cukup ramping. Bodinya menggunakan material logam kokoh dibalur warna-warna Gray, Silver, dan Pink yang cantik.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Dua Earbud Premium Ini...
Dua Earbud Premium Ini Punya Standar Militer dan Audio Dolby Atmos
Cara Menggunakan Samsung...
Cara Menggunakan Samsung Kids di Tablet Galaxy Tab A8
4 Fitur Rahasia Galaxy...
4 Fitur Rahasia Galaxy Tab A8, Jadi Gampang Pindah Konten dari Ponsel ke Tablet
Cara Memakai Fitur Multi...
Cara Memakai Fitur Multi Active Window Galaxy Tab A8 untuk Belajar Online
Review Samsung Galaxy...
Review Samsung Galaxy Tab A8, Tablet Teman Belajar Anak
Bisakah Tablet Mendorong...
Bisakah Tablet Mendorong Anak untuk Suka Belajar?
5 Cara Orang Tua Memanfaatkan...
5 Cara Orang Tua Memanfaatkan Samsung Galaxy Tab A8
Keunggulan dan Spesifikasi...
Keunggulan dan Spesifikasi Galaxy Tab A8, Tablet Samsung Cuma Rp3 Juta
Samsung Luncurkan Galaxy...
Samsung Luncurkan Galaxy Tab A8 di Indonesia, Harganya?
Rekomendasi
Kasus Pencucian Uang...
Kasus Pencucian Uang Rp285,9 T, Hukuman Bui Seumur Hidup Miliarder Truong My Lan Dipangkas Jadi 30 Tahun
Kasus TPPU Syahrul Yasin...
Kasus TPPU Syahrul Yasin Limpo, KPK Periksa Rasamala Aritonang
Cegah Abrasi, Tata Metal...
Cegah Abrasi, Tata Metal Lestari dan Kemenperin Tanam 661 Mangrove di Tangerang
Berita Terkini
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
8 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
23 jam yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
1 hari yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
1 hari yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved