5 Cara Orang Tua Memanfaatkan Samsung Galaxy Tab A8

Rabu, 02 Februari 2022 - 20:20 WIB
loading...
5 Cara Orang Tua Memanfaatkan...
Orang tua bisa menggunakan Samsung Galaxy Tab A8 untuk beragam kegiatan. Foto: dok Samsung
A A A
JAKARTA - Perangkat tablet mumpuni dibutuhkan oleh orang tua saat ini untuk berbagai kegiatan. Mulai membantu anak mengerjakan tugas sekolah sepulang PTM (Pembelajaran Tatap Muka), mengikuti kelas online, menjalin quality time dengan anak, hingga self care bagi orang tua.

Hal itu disampaikan oleh Product Marketing Manager Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia Annisa Maulina. ”Karena aktivitas semakin padat, orang tua butuh perangkat teknologi yang mampu membantu menyeimbangkan aktivitas sehari-hari,” bebernya.



Samsung Galaxy Tab A8 sendiri terdiri dalam dua pilihan. Yakni, model Wi-Fi warna gray di harga Rp3 juta. Atau, varian LTE di harga Rp4,5 juta dengan warna gray, silver, dan pink gold. Nah, Annisa Maulina cara bagi orang tua untuk memanfaatkan Samsung Galaxy Tab A8:

1. Rileks, Nonton Drakor
Sibuk bekerja dan mengurus rumah bisa melelahkan. Orang tua bisa manfaatkan Galaxy Tab A8 untuk binge watching menonton drama Korea. Baterai 7.040 mAh dan fast charging 15W tidak cepat habis. Episode Drakor favorit juga bisa diunduh di memori internal 128 GB.

2. Dampingi Anak Belajar
Orang tua bisa mendampingi anak belajar dengan Samsung Galaxy Tab A8. Apalagi, layarnya luas 10,5 inci. Sehingga nyaman mengerjakan tugas setelah PTM atau browsing referensi tugas. Beberapa fitur yang bisa dimanfaatkan seperti eye comfort shield, serta Multi-Active Window untuk menjalankan dua aplikasi berbeda bersamaan. Untuk kelas online, bisa digunakan lewat kamera depan 5MP yang posisinya di tengah ketika tablet berada dalam posisi horizontal.

3. Memonitor Digital Life Anak
5 Cara Orang Tua Memanfaatkan Samsung Galaxy Tab A8

Samsung Kids di Galaxy Tab A8 memiliki fitur parental control agar orang tua bisa mengatur screen time anak dan menentukan aplikasi apa saja yang bisa diakses anak. Orang tua bisa menerapkan filter usia, hingga membatasi konten, aplikasi, game atau video yang tidak sesuai usia anak. Anak juga tidak dapat menginstall sembarang aplikasi tanpa persetujuan orang tua.

4. Menemukan Hobi Baru
Galaxy Tab A8 bisa digunakan untuk mengakses YouTube untuk menonton tutorial menanam tanaman untuk mencari dan mengeksplorasi hobi baru. Audio Dolby Atmos dan tampilan visual jernih serta suara jelas, membuat tablet tersebut nyaman saat tablet digunakan di outdoor.

5. Aktivitas Keluarga
5 Cara Orang Tua Memanfaatkan Samsung Galaxy Tab A8

Orang tua bisa mempererat hubungan dengan anak lewat kegiatan seperti membaca bersama atau bermain game. Biarkan anak memilih cerita yang ingin dibaca, atau ajak dia bermain game ringan. Layar Galaxy Tab A8 yang 10,5 inci memudahkan aktivitas bersama keluarga.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Cara Menghubungkan Poco...
Cara Menghubungkan Poco Pad dan F6 untuk Streaming, Bisa Ngegame Sambil Lihat Komentar Penonton!
Pasar Tablet Global...
Pasar Tablet Global Tumbuh 18 Persen, Kenaikan Terbesar Setelah Pandemi
Harga Rp7 Jutaan, Ini...
Harga Rp7 Jutaan, Ini 5 Keunggulan Tablet Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition
Tampilan Layar dan Suara...
Tampilan Layar dan Suara Jernih, Tablet Huawei MatePad 11.5 Asyik Buat Bekerja dan Hiburan
Huawei MatePad 11.5...
Huawei MatePad 11.5 Praktis Dibawa Beraktivitas, Daya Tahan Baterai Bikin Tenang
Psikolog Rekomendasikan...
Psikolog Rekomendasikan Anak Gunakan Tablet Bukan HP, Ini Alasannya
Punya 3 Kelebihan, Tablet...
Punya 3 Kelebihan, Tablet Entry-Level Ini Tawarkan Fitur Pendukung Kerja dan Belajar
Xiaomi Segera Rilis...
Xiaomi Segera Rilis Tablet Paling Murah Redmi Pad SE, Berapa Harganya?
4 Rekomendasi Tablet...
4 Rekomendasi Tablet Murah Rp5 Jutaan untuk Kerja atau Kuliah
Rekomendasi
Hari Kartini, Megawati...
Hari Kartini, Megawati Tegaskan Perempuan Bukan Makhluk yang Harus Tunduk dalam Diam
Ekspor India Tembus...
Ekspor India Tembus Rekor Tertinggi di Tengah Tarif Baru Trump 26%
Megawati: Perempuan...
Megawati: Perempuan adalah Tiang Negara, jika Rapuh, Tergulinglah Masa Depan Bangsa
Berita Terkini
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
9 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
1 hari yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
1 hari yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved