Wow, Segini Gaji CEO Baru Twitter Parag Agrawal!

Rabu, 22 Desember 2021 - 19:45 WIB
loading...
Wow, Segini Gaji CEO Baru Twitter Parag Agrawal!
CEO Twitter akan membawa pulang pendapatan hingga USD2,5 juta setahun. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Parag Agrawal resmi jadi nahkoda jejaring sosial Twitter. Banyak yang penasaran, berapa gajinya sebagai CEO?

Menurut dokumen perusahaan, Parag Agrawal akan mendapatkan gaji USD1 juta (Rp14 miliar) dalam setahun. Artinya, gaji bulannya adalah USD83.000 (Rp1,1 miliar).


Selain itu, Agrawal, 37, juga mendapatkan bonus sebesar 150 persen gajinya. Artinya, dalam setahun total pendapatannya adalah USD2,5 juta (Rp35 miliar).

Lalu, ia juga mendapatkan saham Twitter senilai USD12,5 juta (Rp178 miliar).

Agrawal adalah CEO yang benar-benar digaji Twitter. Sebab, sebelumnya CEO dan pendiri Twitter Jack Dorsey yang baru saja undur diri tidak mengambil gaji sama sekali. Ia hanya dibayar USD1,40 (Rp20 ribu) setahun hanya sebagai simbol.

Dan Jack Dorsey juga tidak butuh gaji di Twitter, karena dia sudah sangat kaya. Kekayaan Dorsey diperkirakan lebih dari USD12 miliar (Rp171 triliun) menurut Bloomberg.

Agrawal bergabung dengan Twitter pada 2011 sebagai software engineer. Karirnya sendiri terbilang sangat cepat. Ia menjadi orang kepercayaan Dorsey di Twitter.

Dorsey sempat melibatkan Agrawal dalam salah satu proyeknya, Project Bluesky. Yakni sebuah proyek open source yang tujuannya untuk membuat interaksi jaringan media sosial sama dengan email. Maksudnya, proyek itu bisa membuat jejaring sosial yang berbeda bisa saling berkomunikasi.

Di Twitter, peran Agrawal sendiri juga vital. Sebagai CTO, ia membantu akselerasi pertumbuhan Twitter dengan cepat. Salah satunya lewat pengembangan teknologi artificial intelligence dan machine learning.

”Meski sudah satu dekade saya bergabung di Twitter, tapi rasanya seperti baru kemarin,” ujar Agrawal dalam email kepada karyawan Twitter sebagai seorang CEO.

”Saya pernah berada di posisi Anda, saya melihat bagaimana Twitter turun naik, tantangan dan rintangan, kesalahan, dan lainnya. Tapi, saya juga melihat dampak besar Twitter, kemajuannya yang signifikan, serta kesempatan luar biasa di masa depan,” ungkap Agrawal.
(dan)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2499 seconds (0.1#10.140)