Daftar 10 Asteroid Terbesar yang Pernah Menghantam Bumi

Kamis, 18 November 2021 - 21:43 WIB
loading...
Daftar 10 Asteroid Terbesar...
ara ahli dan peneliti ilmuwan menyatakan, dalam 600 juta tahun terakhir sekitar 60 asteroid atau benda serupa berukuran diameter sekitar 3 mil lebih (5 km) telah menghantam bumi. Foto/Ist/worldatlas
A A A
Sudah berkali-kali asteroid besar pernah menghantam Bumi dan meninggalkan kawah besar. Sebab, energi dari tumbukan asteroid yang keras menimbulkan efek hampir sama dengan bom nuklir. Para ahli dan peneliti ilmuwan menyatakan, dalam 600 juta tahun terakhir sekitar 60 asteroid atau benda serupa berukuran diameter sekitar 3 mil lebih (5 km) telah menghantam bumi.

Dalam sejarah modern, peristiwa Tunguska di Rusia pada tahun 1908 adalah contoh yang nyata. Peristiwa tumbukan asteroid ini membakar sekitar 80 juta pohon di hutan seluas 830 mil persegi (1.335,76 km persegi). (Baca juga; NASA Deteksi Asteroid Setinggi Menara Eiffel Terbang Menuju Bumi )

Asteroid juga meninggalkan bekas tumbukan yang menganga berupa kawah yang lebar di permukaan Bumi. Berikut peristiwa tumbukan 10 asteroid terbesar di Bumi yang terjadi dikutip dari laman worldatlas;

1. Vredefort
Daftar 10 Asteroid Terbesar yang Pernah Menghantam Bumi

Tumbukan asteroid terbesar yang pertama menciptakan kawah Vredefort dengan radius 118,061 mil (190 km) di Provinsi Free State, Afrika Selatan, terjadi pada 2 miliar tahun yang lalu. Diperkirakan ukuran asteroid yang menghantam bumi lebarnya sekitar 10 km.

2. Sudbury
Daftar 10 Asteroid Terbesar yang Pernah Menghantam Bumi

Tumbukan asteroid terbesar kedua menimbulkan Sudbury Basin dengan radius 80,7783 mil (130 km) di Ontario, Kanada, terjadi pada 1,8 miliar tahun yang lalu. Puing-puing dari tumbukan tersebar di area seluas 1.600.000 km persegi dan ada fragmen batu yang terlempar sejauh 800 km ditemukan di Minnesota. Kawah ini panjangnya 62 km, lebar 30 km, dan kedalaman 15 km.

3. Acraman
Daftar 10 Asteroid Terbesar yang Pernah Menghantam Bumi

Tumbukan asteroid terbesar ketiga menyebabkan terbentuknya Kawah Acraman dengan radius 55,9234 mil (90 km) di Gawler Ranges, Australia Selatan, Australia, terjadi pada 580 juta tahun lalu. Lokasinya ditandai oleh Danau Acraman sebuah playa lake atau danau yang dasarnya mengering akibat penguapan yang besar.

4. Woodleigh
Daftar 10 Asteroid Terbesar yang Pernah Menghantam Bumi

Tumbukan asteroid terbesar keempat membentuk Kawah Woodleigh dengan radius 25-74,5645 mil (120 km) di sebelah timur Shark Bay, wilayah Gascoyne, Australia Barat, terjadi 360 juta tahun lalu. Kawah yang terbentuk diperkirakan akibat tumbukan asteroid atau komet berdiameter sekitar 5 hingga 6 km, bahkan ada yang menyebut lebih besar lagi yaitu 6 hingga 12 kilometer.

5. Manicouagan
Daftar 10 Asteroid Terbesar yang Pernah Menghantam Bumi

Tumbukan asteroid terbesar kelima adalah menciptakan Kawah Manicouagan dengan radius 62,1371 mil (100 km) di Quebec, Kanada, terjadi pada 215 juta tahun lalu. Kawah ini terbentuk setelah tumbukan asteroid berukuran diameter 3 mil (5 km).

Kawah Manicouagan adalah sebuah danau berbentuk lingkaran seluas 1.942 km persegi. Pulau danau di tengahnya dikenal sebagai Pulau René-Levasseur, dan titik tertingginya adalah Gunung Babel.

6. Morokweng
Daftar 10 Asteroid Terbesar yang Pernah Menghantam Bumi

Tumbukan asteroid terbesar keenam membentuk Kawah Morokweng dengan radius 43,496 mil (70 km) di Barat Laut, Afrika Selatan, terjadi pada 145 juta tahun lalu. Kawah Morokweng adalah struktur tumbukan yang terkubur di bawah Gurun Kalahari dekat perbatasan dengan Botswana. Kawah Morokweng terbentuk oleh dampak tumbukan asteroid L chondrite yang diperkirakan berdiameter 5 hingga 10 km (3,1 hingga 6,2 mi).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
NASA Umumkan Baru Saja...
NASA Umumkan Baru Saja Selamatkan Bumi dari Kehancuran
NASA Kurangi Risiko...
NASA Kurangi Risiko Ancaman Asteroid Berbahaya Menjadi 0,28 Persen
NASA Beberkan Bukti...
NASA Beberkan Bukti Risiko Bumi Dihantam Asteroid Semakin Meningkat
Ilmuwan Sebut Ledakan...
Ilmuwan Sebut Ledakan Asteroid YR4 Lebih dari 500 Kali Kekuatan Bom Atom
Tidak Mau Kalah dari...
Tidak Mau Kalah dari NASA, China Siap Selamatkan Bumi dari Ancaman Astroid
Kondisi Alam Semesta...
Kondisi Alam Semesta Tidak Stabil, NASA Minta Penduduk Bumi Siaga 1
Bak Film Armageddon,...
Bak Film Armageddon, Astroid Pembawa Petaka Bennu Diprediksi Tabrak Bumi 157 Tahun Lagi
Benda-benda Langit Akan...
Benda-benda Langit Akan Berjatuhan ke Bumi, NASA Kirim Pesan Penting
NASA Kumpulkan Sampel...
NASA Kumpulkan Sampel Kehidupan dari Asteroid Bennu
Rekomendasi
Presiden Prabowo Atur...
Presiden Prabowo Atur Sekretaris Kabinet di Bawah Setmilpres, Letkol Teddy Tak Harus Mundur dari TNI
Budaya Malu Korupsi...
Budaya Malu Korupsi Terkenal di Jepang, Mengapa Indonesia Tak Bisa Meniru?
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
Berita Terkini
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
2 jam yang lalu
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
3 jam yang lalu
Ikan Berkepala Gumpalan...
Ikan Berkepala Gumpalan Ditemukan di Antara 27 Spesies Baru di Peru
6 jam yang lalu
Nokia Gagal Melakukan...
Nokia Gagal Melakukan Panggilan Telepon Pertama di Bulan
9 jam yang lalu
Susu Kecoa Diklaim Peneliti...
Susu Kecoa Diklaim Peneliti Tiga Kali Lebih Bergizi dari Sapi
9 jam yang lalu
Ilmuwan Ungkap Penyebab...
Ilmuwan Ungkap Penyebab Utama Runtuhnya Kerajaan Romawi
14 jam yang lalu
Infografis
10 Pengusaha Sukses...
10 Pengusaha Sukses yang Memulai Bisnis di Usia 50 Tahun ke Atas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved