Bos Twitter Ejek Ide Metaverse Mark Zuckerberg Distopia

Jum'at, 22 Oktober 2021 - 21:45 WIB
loading...
Bos Twitter Ejek Ide...
CEO Twitter Jack Dorsey menilai metaverse sebagai distopia atau kondisi masa depan yang buruk. Foto: ist
A A A
CALIFORNIA - CEO Twitter Jack Dorsey mengejek ide konsep ”metaverse” dari pendiri Facebook Mark Zuckerberg.

Metaverse divisikan Facebook sebagai arah perusahaan di masa depan. Ini merupakan konsep dimana internet masa depan terasa sangat nyata. Alih-alih mengakses web melalui laptop dan ponsel, orang akan menggunakan perangkat virtual-reality dan augmented-reality untuk memasuki ruang virtual.



Dilansir dari Business Insider, Jumat (22/10), Dorsey mengatakan bahwa ide metaverse dari Mark Zuckerberg itu sebagai distopia.

Distopia adalah kondisi dunia yang berbanding terbalik dari utopia. Jika utopia digambarkan sebagai adalah kondisi masa depan yang sempurna, sejahtera dan diimpikan, maka distopia adalah kondisi yang sangat buruk, serba kekurangan, tertekan dan penuh teror.

Seorang pengguna Twitter mencuitkan ambisi metaverse Zuckerberg. Ia menyebut istilah metaverse pertama kali diciptakan penulis fiksi ilmiah Neal Stephenson dalam novelnya 1992 Snow Crash. ”Novel itu menggambarkan dunia virtual yang dimiliki oleh perusahaan, di mana end user/pengguna diperlakukan sebagai warganegara dalam kediktatoran perusahaan distopia. Bagaimana jika Neal benar?”.

Dikabarkan sebelumnya, Mark Zuckerberg mengatakan kepada The Verge pada Juli lalu bahwa ia ingin Facebook pada akhirnya menjadi “perusahaan metaverse,”.

Dan baru-baru ini Facebook mengumumkan mereka bermaksud untuk mempekerjakan 10.000 orang di Eropa selama lima tahun ke depan untuk membantu membangun metaverse.



The Verge melaporkan, Facebook sedang mempertimbangkan rebranding dan mengubah namanya untuk lebih fokus pada ambisi metaverse-nya.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Washington Gelar Sidang...
Washington Gelar Sidang Kasus Antimonopoli Meta
Akun Meta Teen Kini...
Akun Meta Teen Kini Tersedia di Facebook dan Messenger, Ini Fungsinya
Meta Blokir Live Streaming...
Meta Blokir Live Streaming yang Dilakukan Remaja di Instagram
Blokir Konten yang Dicap...
Blokir Konten yang Dicap Berbahaya , X Gugat India
Elon Musk Umumkan X...
Elon Musk Umumkan X Diserang Besar-besaran
Meta Ingin Tambah Perangkat...
Meta Ingin Tambah Perangkat Pintar di Robot Humanoid Miliknya
Meta Tidak Izinkan Pengguna...
Meta Tidak Izinkan Pengguna Menyimpan File Video Live di Facebook
Daftar Kecerdasan Buatan...
Daftar Kecerdasan Buatan Canggih yang Siap Dihadirkan Meta
Meta Rayu Donald Trump...
Meta Rayu Donald Trump Terkait Buntut Kerusuhan Capitol
Rekomendasi
Karya Seni Kelas Dunia...
Karya Seni Kelas Dunia Hadir di Central Park Jakbar
Kartu Jakarta Pintar...
Kartu Jakarta Pintar Tahap 1 Disalurkan untuk 43.502 Siswa
3 Kapolda Metro Jaya...
3 Kapolda Metro Jaya Lulusan Akpol 1970-an dengan Masa Jabatan 2 Tahun, Nomor 1 Teman Seangkatan Kapolri
Berita Terkini
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
4 jam yang lalu
Jaminan Aman dari Komdigi:...
Jaminan Aman dari Komdigi: Merger XL-Smartfren Tak Akan Berujung PHK!
10 jam yang lalu
Restu Komdigi: XL dan...
Restu Komdigi: XL dan Smartfren Resmi Bersatu, Apa Dampaknya?
16 jam yang lalu
Cara Cek Layar iPhone...
Cara Cek Layar iPhone Terkena Shadow atau Dead Pixel, Ternyata Mudah
16 jam yang lalu
Lomba Balap Sperma untuk...
Lomba Balap Sperma untuk Tes Kesuburan Siap Digelar di AS
19 jam yang lalu
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
20 jam yang lalu
Infografis
Bos Bank BCA: 6 Bulan...
Bos Bank BCA: 6 Bulan Terakhir Banyak Nasabah Makan Tabungan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved