Penerbangan Ditunda, Blue Origin Gagal Bawa Orang Tertua Pertama ke Luar Angkasa

Senin, 11 Oktober 2021 - 11:55 WIB
loading...
Penerbangan Ditunda,...
Berusia 90 tahun, aktor Star Trek William Shatner, akan menjadi orang tertua yang pernah pergi ke luar angkasa. Foto: ist
A A A
CALIFORNIA - Blue Origin mengumumkan penundaan penerbangan pesawat luar angkasa mereka yang seharusnya akan membawa aktor pemeran Kapten James T. Kirk di serial Star Trek William Shatner.

Penundaan dilakukan karena masalah angin. Penerbangan tersebut semula dijadwalkan pada 12 Oktober 2021.


”Karena perkiraan angin pada Selasa, 12 Oktober, kurang kondusif, tim operasi misi Blue Origin akhirnya memutuskan untuk menunda peluncuran NS-18 dan akan diganti pada Rabu, 13 Oktober,” kata juru bicara Blue Origin dalam sebuah pernyataan, dilansir Variety, Senin (11/10).

Penerbangan baru tersebut ditargetkan untuk lepas landas dari Situs Peluncuran Satu Blue Origin di Texas pada Rabu (13/10) pukul 8:30 pagi waktu setempat.

Shatner, yang terkenal namanya karena memerankan Kapten James T. Kirk dalam serial TV tahun 1960-an Star Trek akan menjadi anggota pertama yang melakukan perjalanan ke luar angkasa.

Shatner yang saat ini berusia 90 tahun, juga akan menjadi orang tertua yang pernah pergi ke luar angkasa.

Perjalanan tersebut dijadwalkan untuk membawa Shatner dan kru NS-18 ke luar garis Karman setinggi 100 km, di mana mereka akan mengalami empat menit tanpa bobot.

Penerbangan Ditunda, Blue Origin Gagal Bawa Orang Tertua Pertama ke Luar Angkasa

Para kru juga akan dapat mengamati langsung kelengkungan Bumi. Penerbangan ini akan menjadi ekspedisi bagi kru kedua Blue Origin.

Penambahan salah satu aktor yang paling dikenal dari Star Trek adalah simbol. Star Trek adalah serial yang menggambarkan eksplorasi luar angkasa, sama seperti yang sedang dilakukan oleh Blue Origin. Mereka ingin membangkitkan semangat di sekitar sektor pariwisata luar angkasa.


Penerbangan awak pertama Blue Origin terjadi pada bulan Juli dan termasuk Jeff Bezos, saudaranya Mark, Wally Funk dan Oliver Daeman sebagai krunya.

Shatner akan bergabung dengan Chris Boshuizen, mantan insinyur NASA dan salah satu pendiri Planet Labs; Glen de Vries, salah satu pendiri Medidata dan Audrey Power, wakil presiden operasi misi dan penerbangan Blue Origin.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
NASA Kewalahan Membersihkan...
NASA Kewalahan Membersihkan Kotoran Manusia yang Menumpuk di Luar Angkasa
Sehari di Uranus Diklaim...
Sehari di Uranus Diklaim Melebihi Waktu 24 Jam di Bumi
Ilmuwan Temukan Bukti...
Ilmuwan Temukan Bukti Peradaban Kuno di Planet Mars
Gunakan Teknologi Pengindraan,...
Gunakan Teknologi Pengindraan, China Pantau Perubahan Radiasi Matahari
Dibantu Eropa, Diam-diam...
Dibantu Eropa, Diam-diam Ukraina Serang Rusia dari Luar Angkasa
Gunakan Teleskop James...
Gunakan Teleskop James Webb, NASA Tangkap Keajaiban Tuhan
Rekomendasi
Profil Aura Cinta, Remaja...
Profil Aura Cinta, Remaja Bekasi yang Viral usai Debat dengan Dedi Mulyadi
Giliran PKS Beri Sinyal...
Giliran PKS Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
Berita Terkini
X Dilaporkan Blokir...
X Dilaporkan Blokir Akun-akun Pengkritik Elon Musk
19 menit yang lalu
Terumbu Karang Purba...
Terumbu Karang Purba Berusia 800 Tahun Ditemukan di Laut Merah
5 jam yang lalu
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
13 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
14 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
15 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 hari yang lalu
Infografis
Hal yang Wajib Diperhatikan...
Hal yang Wajib Diperhatikan Orang Tua sebelum Titipkan Anak ke Daycare
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved