Bikin Sakit Kepala, Twitter Desain Ulang Font dan Kontras Warna

Selasa, 17 Agustus 2021 - 10:03 WIB
loading...
Bikin Sakit Kepala,...
Foto/dok
A A A
JAKARTA - Twitter membuat perubahan ulang terhadap desain font mereka setelah pengguna mengeluh sakit kepala dan ketidaknyamanan. Diluncurkan minggu lalu, desain ulang ini dilakukan terhadap warna kontras tinggi dan font yang dirancang khusus, Chirp.

Dilansir BBC News, Selasa (17/8/2021), sebelum perubahan desain, banyak pengguna Twitter terutama dengan kebutuhan aksesibilitas, merasa bingung, sulit membaca, dan tidak nyaman dengan tampilan baru tersebut.

"Ini lebih kecil dan lebih padat sekarang, yang berarti saya harus lebih menajamkan mata untuk membaca," tulis seorang pengguna Twitter.



Yang lain berkata: "Tidak mungkin membaca jika seseorang memiliki gangguan penglihatan dan/atau pemrosesan."

Beberapa hari kemudian, tweet dari akun aksesibilitas Twitter mengatakan: "Kami membuat perubahan kontras pada semua tombol untuk membuatnya lebih mudah dilihat karena Anda memberi tahu kami bahwa tampilan baru tidak nyaman bagi orang-orang dengan kepekaan sensorik."

Dan besoknya, Twitter kembali mengumumkan: "Kami telah mengidentifikasi masalah dengan font Chirp untuk pengguna Windows dan secara aktif sedang memperbaikinya."

Namun, banyak pengguna juga mengeluh tentang font baru di ponsel. Mengenai font ini, Twitter berjanji akan melakukan perubahan setelah menerima banyak saran dari para pengguna.



Mengumumkan font baru, pada bulan Januari, Kepala Branding Twitter Derrit DeRouen mengatakan, font yan dibuat telah dirancang menggunakan huruf tipe Swiss Grilli. Jenis huruf standar yang banyak digunakan seperti Helvetica dianggap tidak cocok untuk Twitter .

Namun belakangan, pengguna mendesak Twitter untuk kembali menggunakan huruf Helvetica atau font sistem default pengguna.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Blokir Konten yang Dicap...
Blokir Konten yang Dicap Berbahaya , X Gugat India
Elon Musk Umumkan X...
Elon Musk Umumkan X Diserang Besar-besaran
SEC AS Gugat Elon Musk...
SEC AS Gugat Elon Musk Terkait Akuisisi Twitter
Logo Berubah, X Siap...
Logo Berubah, X Siap Dilengkapi AI Grok
Pengguna X Berbondong-bondong...
Pengguna X Berbondong-bondong Pindah ke Medsos Bikinan Pencipta Twitter
xAI Siap Buka Studio...
xAI Siap Buka Studio Game Berteknologi AI
Alasan Elon Musk Suspend...
Alasan Elon Musk Suspend Akun X Ali Khamenei, Disebut Melanggar Aturan
Ini Cara Baru Dapat...
Ini Cara Baru Dapat Uang dari X/Twitter, Pengguna Wajib Tahu!
Lawan TikTok, X Segera...
Lawan TikTok, X Segera Luncurkan Fitur Televisi
Rekomendasi
Mobil Listrik Apa yang...
Mobil Listrik Apa yang Indonesia Mau? GAC Aion Siap Hadirkan
Deretan Miliarder Penimbun...
Deretan Miliarder Penimbun Emas Terbesar di Dunia, Daftarnya Mengejutkan
Denny JA: Perlu Dibentuk...
Denny JA: Perlu Dibentuk Pusat Studi Agama dan Spiritualitas Era AI
Berita Terkini
LG Smart Park, Pabrik...
LG Smart Park, Pabrik Futuristik yang Dilengkapi IoT, AI, Robot hingga 4IR
3 jam yang lalu
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
3 jam yang lalu
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
11 jam yang lalu
Apa Itu Rumah Modular?...
Apa Itu Rumah Modular? Smart Cottage LG yang Jadi Tempat Tinggal Masa Depan Berteknologi Canggih
12 jam yang lalu
AI Jadi Kunci LG untuk...
AI Jadi Kunci LG untuk Menguasai Pasar Peralatan Rumah Tangga di Asia
13 jam yang lalu
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
1 hari yang lalu
Infografis
Caffeine Headache, Sakit...
Caffeine Headache, Sakit Kepala Akibat Tak Minum Kopi Seharian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved