MAXscript Class Awards 2020, Cara Telkomsel Percepat Regenerasi Penulis Skenario

Rabu, 14 Juli 2021 - 23:35 WIB
loading...
MAXscript Class Awards...
Program hasil kolaborasi antara Telkomsel, melalui MAXstream dengan Wahana Edukasi ini diadakan untuk percepatan regenerasi penulis-penulis skenario di Indonesia. Foto: dok Telkomsel
A A A
JAKARTA - Setelah seleksi yang ketat, akhirnya program kolaborasi Telkomsel, MAXstream, dan Wahana Edukasi mencapai puncaknya. Tepatnya, di acara MAXscript Class Awards 2020 yang dihelat 8 Juli 2021 silam. Ada 10 pemenang Juara Kelas MAXscript 2021.

Vice President Digital Lifestyle Telkomsel Nirwan Lesmana mengatakan, MAXscript Class adalah program penulisan, kompetisi dan pelatihan yang bertujuan untuk percepatan regenerasi penulis-penulis skenario di Indonesia.

BACA JUGA: Targetkan Remaja dan Wanita, Wired Gaming Headset Logitech G335 Paling Ringan di Pasaran

Program ini menghadirkan sejumlah mentor berpengalaman yang akan memilih penulis terbaik yang kemudian akan dibimbing untuk ikut berpartisipasi dalam proyek-proyek pembuatan serial di Wahana Kreator bersama MAXstream ke depannya.

Sejak pertama kali pendaftaran dibuka pada 28 Oktober-24 November 2020, tercatat ada 1.693 peserta yang mendaftar. Para peserta ini diseleksi dan mendapat materi penulisan dalam delapan tahap: Isu & Argumen, Premis, Character’s & Character Arc, Sinopsis Pendek, Outline, Treatment, Dialog, dan Pengajar Tamu.

Dalam delapan tahap tersebut, ribuan peserta yang berasal dari penjuru Indonesia itu kemudian disaring dan hanya menyisakan 10 peserta terbaik yang diumumkan pada ajang MAXscript Class Award 2020.

Diadakannya MAXscript Class Award ini sendiri tak lain sebagai puncak kegiatan MAXscript Class selama setahun dan sebagai ajang memberi penghargaan kepada pemenang yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan MAXscript Class 2020.

MAXscript Class Awards 2020, Cara Telkomsel Percepat Regenerasi Penulis Skenario

Dari 1.693 peserta yang mendaftar, terpilih 10 orang pemenang dan tiga besar ranking dengan total hadiah Rp150 juta.

”Perkembangan industri kreatif secara cepat akhir-akhir ini, terutama di masa pandemi membuat kebutuhan khalayak akan konten menjadi semakin tinggi,” beber CEO Wahana Kreator Nusantara Salman Aristo.

Menurutnya, penting untuk bisa menghadirkan penulis-penulis baru sehingga karya cerita yang diproduksi akan semakin beragam.
Adapun ke-10 orang peserta terbaik, yaitu Wahid Rahman (Kita/Kami), Salman Hakim (Kari), Qathrunnada Fakhrina (Dalam Diam), Muhammad Ahdiar Syaifan (Untitled), May Risky Samosir (Purnama Kedua Belas), Iqbal Alfajri (Pesawat Tangguh), Grace Wijaya (Kenangan di Bioskop), Aulia Hakim (The Syndicate), Ariel Febriba Niswar (Instamama), Kurnia Cahya Putra (Baur Semesta).

Dari kesepuluh peserta terbaik ini telah terpilih tiga ranking terbaik dengan total hadiah senilai Rp150 juta, yakni Salman Hakim, Aulia Hakim, dan Kurnia Cahya Putra.

Pemenang yang terpilih berkesempatan terlibat dalam pengembangan script dan kreatif untuk sejumlah proyek MAXstream Originals, di antaranya Series Indonesia Binner, hingga Love Games Movie.

BACA JUGA: Dibanderol Rp18 Juta, Ini Fitur Unik Lenovo Yoga Slim 7i Pro

Menurut Nirwan, kedepannya program MAXscript Class ini akan menjadi program rutin yang nantinya bisa menjadi sebuah wadah untuk membuka peluang dan kesempatan yang lebih luas bagi lebih banyak sineas dan pelaku industri kreatif Tanah Air dalam menciptakan hiburan berkualitas bagi masyarakat Indonesia.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Film Merindu Cahaya...
Film Merindu Cahaya de Amstel Tayang di MAXstream Mulai 20 Januari 2022
Menteri BUMN Erick Thohir...
Menteri BUMN Erick Thohir Puji Konser Virtual Godbless yang Dihelat Telkomsel
Film Horor Melly Goeslaw...
Film Horor Melly Goeslaw Tayang di MAXStream, Ada Pesan Edukatifnya
Telkomsel Resmi Hadirkan...
Telkomsel Resmi Hadirkan Disney+ Hotstar di Perangkat Cerdas
MAXstream Kian Asyik...
MAXstream Kian Asyik dengan Konten Reality Show hingga Wisuda Online
MAXstream Umbar Koleksi...
MAXstream Umbar Koleksi Hiburan Korea Terlengkap dari tvN dan tvN Movies
Debut Main Film Horor,...
Debut Main Film Horor, Gisella Anastasia: Senang Sekaligus Coba Tahan Rasa Takut
Series Healing Angkat...
Series Healing Angkat Kisah dari Sisi Berbeda Penderita Mental Illness
Telkomsel Ajak Maknai...
Telkomsel Ajak Maknai Sumpah Pemuda dan Hari Pahlawan Lewat Karya Video
Rekomendasi
Akhiri Penantian 22...
Akhiri Penantian 22 Tahun, PLN Icon Plus Aktifkan Jaringan Internet di Pulau Long
Pesan Panglima TNI saat...
Pesan Panglima TNI saat Sertijab Kababinkum dan Kasetum: Integrasikan Diri dengan Satuan
Profil Rusten Umerov,...
Profil Rusten Umerov, Menhan Ukraina yang Ikut Perundingan Damai dengan Rusia
Berita Terkini
Update Harga iPhone...
Update Harga iPhone Mei 2025, Ada yang Naik dan Turun!
3 Cara Mengetahui Lokasi...
3 Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Lewat No HP Tanpa Diketahui Pemiliknya
Kenapa Vaksin TBC M72...
Kenapa Vaksin TBC M72 Bill Gates Diujicoba di Indonesia? Simak Ulasan Lengkapnya
Lebih Dulu Bumi atau...
Lebih Dulu Bumi atau Matahari? Ini Penjelasan Menurut Sains
Usai Memukau Dunia,...
Usai Memukau Dunia, HUAWEI WATCH FIT 4 Series Ramping nan Powerful dengan Fitur Sport Ultra dan ECG Siap Hadir di Indonesia
Terlalu Banyak Pekerjaan...
Terlalu Banyak Pekerjaan Secara Harfiah Bisa Mengubah Otak Anda
Infografis
Waswas Perang Dunia...
Waswas Perang Dunia III, Ini Cara Bertahan dari Serangan Nuklir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved