Sambut Ramadan, Blibli Beri Layanan Pengiriman dalam 2 Jam

Kamis, 08 April 2021 - 16:05 WIB
loading...
Sambut Ramadan, Blibli...
Blibli memperkenalkan layanan pengiriman baru yaitu 2 Hours Delivery, atau pengiriman dalam dua jam. Foto: dok Blibli
A A A
JAKARTA - Ramadan tahun ini marketplace Blibli tidak hanya jor-joran dalam memberikan diskon, melainkan juga layanan yang mempermudah pelanggan untuk berbelanja. Layanan itu adalah pengiriman cepat dalam dua jam.

Berbagai riset menunjukkan bahwa tingkat keyakinan masyarakat akan pemulihan ekonomi semakin meningkat memasuki 2021.



Optimisme ini diharapkan akan ikut berpengaruh terhadap antusiasme masyarakat merayakan Ramadan dan Idul Fitri.

Vice President Business Development Blibli Cindy Kalensang mengatakan, tingkat konsumsi pelanggan untuk bermacam-macam produk, mulai dari sembako hingga pakaian, meningkat signifikan selama Ramadan.

Cindy juga menyebut bahwa permintaan pelanggan di Blibli konsisten meningkat saat Ramadan. Rata-rata volume order harian di Blibli meningkat dua kali lipat selama Ramadhan 2020 jika dibanding hari biasa, di mana pelanggan paling banyak membeli produk berupa Makanan & Minuman, Ponsel, Suplemen Kesehatan, dan Fashion Muslim.

Pelanggan yang berbelanja online pun berasal dari berbagai kota, di mana Blibli melihat lonjakan order yang sangat signifikan dari pelanggan di Bandung, Bantul, Kudus, Palembang, dan Denpasar selama Ramadan 2020 jika dibandingkan dengan Ramadhan 2019.

Adapun Cindy menyebut bahwa pengiriman lebih cepat dengan layanan 2-hours delivery akan membuat konsumen lebih nyaman. Sebab, masyarakat memerlukan berbagai produk spesial untuk mendukung ibadah puasa dan Lebaran.

”Kelancaran pun menjadi sangat penting bagi pengalaman berbelanja online karena layanan tersebut memastikan bahwa pelanggan mendapat barang pesanannya dengan cepat dan tepat,” ujar Cindy.

”Agar pelanggan bisa memperoleh barang belanjaan mereka sesegera mungkin. Pelanggan juga bisa terus menghemat biaya pengiriman dengan menggunakan layanan gratis ongkos kirim dari Blibli,” bebernya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6087 seconds (0.1#10.140)