Cuan Ramadan! WhatsApp Rilis Fitur Baru, Bantu UMKM Kebanjiran Order!

Rabu, 26 Februari 2025 - 08:30 WIB
loading...
Cuan Ramadan! WhatsApp...
Fitur baru WhatsApp dirancang selama Ramadan agar UMKM bisa membukukan lebih banyak transaksi. Foto: Sindonews/Muhamad Fadli Ramadan
A A A
JAKARTA - Bulan Ramadan merupakan momen penting bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia untuk meningkatkan penjualan.

Menyadari hal tersebut, WhatsApp meluncurkan fitur terbaru bernama Click to WhatsApp Ads (CTWA) yang dirancang khusus untuk membantu UMKM menjangkau lebih banyak pelanggan dan meningkatkan penjualan selama bulan Ramadhan.

Fitur Click to WhatsApp Ads (CTWA)

CTWA memungkinkan pelaku usaha untuk membuat iklan yang terhubung langsung ke akun WhatsApp Business mereka. Dengan fitur ini, calon pelanggan dapat dengan mudah menghubungi penjual hanya dengan satu klik, sehingga memudahkan komunikasi dan transaksi.

Country Marketing Lead Meta Indonesia, Winton, menyatakan bahwa 87% konsumen di Indonesia memilih layanan pesan singkat sebagai sarana utama komunikasi dalam berbisnis.

Oleh karena itu, fitur CTWA diyakini dapat memberikan manfaat yang besar bagi pelaku usaha.

"Iklan yang mengarahkan ke WhatsApp atau CTWA memungkinkan pemilik usaha berinteraksi dengan orang-orang yang paling tertarik dan kemungkinan besar akan berdiskusi dengan mereka," kata Winton.

Fitur-Fitur Pendukung di WhatsApp Business

Selain CTWA, WhatsApp Business juga memiliki berbagai fitur yang dapat membantu pelaku usaha, seperti:

Balasan Cepat: Memudahkan penjual untuk membalas pertanyaan umum dengan cepat.

Katalog Produk: Menampilkan katalog produk secara digital.

Status WhatsApp: Membagikan informasi promosi atau penawaran terbaru.

Tips Mengoptimalkan Fitur WhatsApp Business

Founder & Editor in Chief UMKMINDONESIA.ID, Dewi Meisari Haryanti, menyarankan agar UMKM memanfaatkan momentum Ramadhan untuk mempererat hubungan dengan konsumen melalui WhatsApp Business.

“UKM perlu memanfaatkan Ramadan untuk mempererat hubungan dengan konsumen. Misalnya, dengan update status WhatsApp setiap hari, memantau interaksi di grup WhatsApp komunitas, dan merespons promosi yang relevan,” kata Dewi.


Tips Membuat Iklan CTWA yang Efektif

Berikut adalah beberapa tips untuk membuat iklan CTWA yang efektif:

Gunakan visual yang menarik: Tambahkan logo, stiker, atau emoji untuk menarik perhatian.
Tampilkan keunggulan produk: Jelaskan keunikan dan kelebihan produk yang ditawarkan.
Ajakan bertindak yang jelas: Gunakan kata-kata seperti "Chat Sekarang" atau "Tanya Kami" untuk mendorong pelanggan menghubungi penjual.

Fitur CTWA dan berbagai fitur pendukung di WhatsApp Business dapat menjadi alat yang efektif bagi UMKM untuk meningkatkan penjualan di bulan Ramadan. Dengan memanfaatkan fitur-fitur ini secara optimal, UMKM dapat menjangkau lebih banyak pelanggan, meningkatkan interaksi, dan mempererat hubungan dengankonsumen.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Meta AI Sudah Terintegrasi...
Meta AI Sudah Terintegrasi di WhatsApp, Facebook, dan Instagram, Ini Cara Memakainya!
Ekspresi Cinta Ramadan...
Ekspresi Cinta Ramadan dengan HUAWEI Mate X6, Hadiah Premium Penuh Makna
WhatsApp Siap Luncurkan...
WhatsApp Siap Luncurkan Fitur Canggih untuk Membalas Pesan Group
Admin WhatsApp Ditembak...
Admin WhatsApp Ditembak Mati Anggota Group usai Dikeluarkan dari Group
Bank di Arab Saudi Dilarang...
Bank di Arab Saudi Dilarang Gunakan WhatsApp
Meta Tidak Izinkan Pengguna...
Meta Tidak Izinkan Pengguna Menyimpan File Video Live di Facebook
WhatsApp Luncurkan Fitur...
WhatsApp Luncurkan Fitur Tema Obrolan, Ini Fungsinya
Cara Mengganti Tema...
Cara Mengganti Tema WhatsApp di iPhone agar Tidak Membosankan
Mark Zuckerberg: 2025...
Mark Zuckerberg: 2025 Bakal Jadi Tahun yang Panas bagi Meta
Rekomendasi
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Terjadi 150 Kasus Kecelakaan, 8 Orang Tewas
Besok Lebaran, Ini Kosakata...
Besok Lebaran, Ini Kosakata Seputar Idulfitri dan Penulisannya Menurut KBBI
Iran Tidak Peduli dan...
Iran Tidak Peduli dan Tak Takut dengan Ancaman Trump
Berita Terkini
3 Miliar Robot Humanoid...
3 Miliar Robot Humanoid Akan Digunakan pada 2060
2 jam yang lalu
Cara Kirim Uang Gratis...
Cara Kirim Uang Gratis dari ShopeePay ke Semua Bank, e-Wallet, dan Sesama Pengguna
10 jam yang lalu
Benarkah Kapal Nabi...
Benarkah Kapal Nabi Nuh Kayunya Berasal dari Indonesia? Simak Pembahasan Lengkapnya
14 jam yang lalu
Kenapa Bumbu Indomie...
Kenapa Bumbu Indomie di Jawa dan Sumatera Berbeda? Ternyata Ini Penyebabnya
16 jam yang lalu
Mengapa Wajah Manusia,...
Mengapa Wajah Manusia, Neanderthal, dan Simpanse Sangat Berbeda?
18 jam yang lalu
Bill Gates Beri Peringatan:...
Bill Gates Beri Peringatan: AI Akan Ambil Alih Pekerjaan Manusia, Kecuali 2 Profesi Ini!
18 jam yang lalu
Infografis
Yuk Dicoba, Tiga Fitur...
Yuk Dicoba, Tiga Fitur Baru WhatsApp di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved