Ada Bug di Spotify, Data Pribadi Sejumlah Pengguna Terekspos

Selasa, 15 Desember 2020 - 16:27 WIB
loading...
Ada Bug di Spotify, Data Pribadi  Sejumlah Pengguna Terekspos
Data pribadi yang bocor itu meliputi alamat email, nama yang ditampilkan, password, jenis kelamin, hingga tanggal lahir. Foto/Ist.
A A A
CALIFORNIA - Kantor Jaksa Agung di California, Amerika Serikat, mengungkapkan bahwa sebuah bug berhasil menyusup ke dalam sistem Spotify, yang membuat data pribadi sejumlah pengguna terekspos ke mitra bisnisnya.

Data pribadi yang bocor itu meliputi alamat email, nama yang ditampilkan, password, jenis kelamin, hingga tanggal lahir. Spotify pun melakukan reset ulang password sejumlah pengguna yang terkena imbas. (Baca juga : Mulai Dijual Hari Ini, Berikut Rahasia Dibalik Layar 144Hz Xiaomi Mi 10T dan Mi 10T Pro )

Kebocoran data tersebut masuk ke mitra bisnis baru Spotify. Namun, pihak Spotify enggan mengungkapkan siapa mitra bisnis itu. Aplikasi streaming musik itu memastikan, kerentanan ini ada sekitar tanggal 9 April lalu, namun tidak ditemukan setidaknya hingga 12 November 2020.

Melansir dari Tech Crunch, Selasa (15/12/2020), sama seperti informasi pelanggaran data lainnya, Spotify tidak mengungkap kerentanan yang dimaksud dan bagaimana data pribadi di akun pengguna bisa terekspos. ( )

Juru bicara Spotify, Adam Grossberg, mengonfirmasi bahwa ada sejumlah kecil data pengguna yang terdampak. Namun, ia tidak menyebutkan lebih detail jumlah data pengguna yang terungkap karena bug.

"Kami telah melakukan penyelidikan internal dan telah menghubungi semua mitra bisnis kami yang mungkin memiliki akses ke informasi akun pengguna, untuk memastikan bahwa informasi apa pribadi apapun yang mungkin secara tidak disengaja diungkapkan ke mereka (mitra) telah dihapus," jelas pihak Spotify.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5454 seconds (0.1#10.140)