Sempat Salah Blokir, Ini 5 Alternatif Google Docs

Selasa, 26 September 2023 - 07:48 WIB
loading...
Sempat Salah Blokir,...
Google Docs memang sudah bisa digunakan kembali, tapi tidak ada salahnya untuk mengetahui alternatif lainnya. Foto: Google
A A A
JAKARTA - Google Docs sempat tidak bisa diakses akhir pekan lalu. Dugaannya, diblokir secara tidak sengaja oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Ini jelas menjengkelkan bagi para pengguna.

Tapi, jangan khawatir karena dengan kemajuan teknologi seperti sekarang ini, ada beberapa layanan alternatif yang bisa digunakan. Mereka dapat menggantikan Google Docs sebagai layanan dokumen berbasis online.

Lantas apa saja itu? Tanpa berlama-lama lagi, berikut daftarnya:

1. Microsoft Office Online

Di urutan pertama ada Microsoft Office Online yang menyediakan semua fitur dokumen dasar. Fungsi-fungsinya sangat mirip dengan Microsoft Office versi desktop sehingga akan mudah digunakan.

Di aplikasi ini juga tersedia OneNote dengan aplikasi pencatatan lengkap. Selain itu ada juga fitur untuk menyimpan dokumen Microsoft OneDrive yang mirip dengan fitur simpan dokumen di Google Drive.

2. Lark Suite

Selanjutnya ada Lark Suite. Aplikasi yang satu ini menawarkan fitur lengkap untuk memudahkan pengelolaan bisnis, dan juga mendukung sistem work from home yang bisa diandalkan.

Lark juga menyediakan banyak cloud storage. Tak hanya itu, ada juga fitur berupa call conferencing dan video conferencing, messenger, pembuatan dokumen, dan fitur-fitur penopang produktivitas lainnya.

3. OnlyOffice

OnlyOffice menawarkan semua alat pengeditan yang rata-rata yang ditawarkan Google Documents mulai dari membuat Dokumen, Spreadsheet, dan Presentasi. Antarmuka aplikasi ini mirip dengan Microsoft Office Online.

Di OnlyOffice, pengguna bisa menghubungkan Google Drive, DropBox, OneDrive, Box dan OwnCloud. Pengguna juga dimungkinkan memindahkan, menghapus, dan berbagi dokumen.

4. Zoho Docs

Selain tiga aplikasi di atas ada aplikasi Zoho Docs. Ini adalah alat pengeditan dokumen online dengan beberapa fitur manajemen proyek dasar seperti pengingat, laporan pengguna, dan chat dalam aplikasi.

Zoho Docs memungkinkan pengguna membuat dokumen, spreadsheet, atau presentasi. Dan yang tak kalah menarik adalah sudah terintegrasi dengan Zoho Office Suite sehingga pengguna bisa lebih produktif.


5. Apache OpenOffice

Apache OpenOffice adalah alat kolaborasi sumber terbuka yang memungkinkan pengguna membuat dokumen, ilustrasi 3D, persamaan matematika, dan banyak lagi.

Aplikasi Office memiliki fitur pengeditan canggih yang mengoreksi otomatis, melengkapi otomatis, dan memeriksa ejaan untuk menemukan kesalahandengancepat.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Cara Mengecek Jalan...
Cara Mengecek Jalan Macet atau Tidak Melalui Google Maps, Mudah dan Praktis
Google Maps Kini Bisa...
Google Maps Kini Bisa Kenali Detail Lokasi hanya dari Tangkapan Layar
Gemini 2.5 Pro Teknologi...
Gemini 2.5 Pro Teknologi AI Terbaik yang Diklaim Bantu Pekerjaan Manusia
Android Kini Murni Dikembangkan...
Android Kini Murni Dikembangkan oleh Google
Microsoft Resmi Hadirkan...
Microsoft Resmi Hadirkan Copilot di Microsoft 365 Personal dan Family
Jadi Andalan Pemudik...
Jadi Andalan Pemudik saat Pulang Kampung, Timeline Google Maps Dihapus
Gmail Luncurkan Fitur...
Gmail Luncurkan Fitur Pencarian yang Dilengkapi AI
Google Beli Wiz Rp500...
Google Beli Wiz Rp500 Triliun Demi Keamanan Awan, Ada Apa?
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
Rekomendasi
Gunung Dukono Erupsi...
Gunung Dukono Erupsi Pagi Ini, Semburkan Abu Vulkanik Capai 1 Km
Korban Longsor di Subang...
Korban Longsor di Subang Ditemukan Tewas setelah 6 Hari Pencarian
Saksi Sebut Uang Suap...
Saksi Sebut Uang Suap PAW Harun Masiku dari Hasto, Febri Diansyah: Kabar Burung
Berita Terkini
Lomba Balap Sperma untuk...
Lomba Balap Sperma untuk Tes Kesuburan Siap Digelar di AS
1 jam yang lalu
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
3 jam yang lalu
Perplexity Tawarkan...
Perplexity Tawarkan AI kepada Samsung dan Lenovo
4 jam yang lalu
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
13 jam yang lalu
Saham Perusahaan Teknologi...
Saham Perusahaan Teknologi AS Anjlok Imbas Tarif Trump
13 jam yang lalu
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
14 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved