Pesawat Dragon Milik SpaceX Sukses Bawa 4 Astronot ke Stasiun Luar Angkasa

Senin, 28 Agustus 2023 - 07:34 WIB
loading...
Pesawat Dragon Milik...
Para kru pesawat luar angkasa Dragon milik SpaceX yang berhasil mencapai Stasiun Luar Angkasa Internasional. Foto: NASA
A A A
JAKARTA - Pesawat luar angkasa Dragon milik SpaceX sukses membawa empat astronot ke Stasiun Luar Angkasa International atau International Space Station (ISS).

Pesawat luar angkasa Dragon milik SpaceX sukses membawa empat astronot ke Stasiun Luar Angkasa International atau International Space Station (ISS), Minggu (27/8) tadi malam.

Setelah sampai di ISS keempat astronot yang datang dari Amerika Serikat, Eropa, Jepang, dan Rusia akan memulai bekerja selama enam bulan di orbit Bumi. Keempat astronot tersebut di antaranya adalah Jasmin Moghbeli dari Amerika Serikat, Andreas Mogensen Mogensen dari Eropa, Konstantin Borisov dari badan Roscosmos Rusia, dan Satoshi Furukawa dari Jepang. Kuartet ini adalah kru internasional pertama, dengan anggota dari empat badan antariksa dan negara berbeda, yang terbang dengan kapsul Dragon yang sama.

Kapten pesawat Dragon, Jasmin Moghbeli dari Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat atau National Aeronautics and Space Administration (NASA) dikutip situs Space mengaku bahagia bisa membawa Dragon sampai ke ISS. "Terima kasih sekali, saya selalu mengingatkan diri saya bahwa ini bukanlah mimpi," ujarnya.

Perjalanan mencapai ISS diketahui bukan pekerjaan mudah. Jasmin Moghbeli perlu menghabiskan waktu selama 30 jam nonstop meluncur dari Bumi ke ISS. Diketahui pesawat luar angkasa Dragon diluncurkan pada Sabtu (26/8) ini.

Hanya saja perjalanan melelahkan tersebut sangat bernilai karena misi yang dijalankan keempat astronot tersebut merupakan misi strategis.

Pesawat Dragon Milik SpaceX Sukses Bawa 4 Astronot ke Stasiun Luar Angkasa

“Ini adalah langkah pertama dari perjalanan ini, misi sebenarnya dimulai sekarang,” ujar Andreas Mogensen. “Di Stasiun Luar Angkasa Internasional, kami memiliki banyak pekerjaan yang kami nantikan," tambahnya.

Disebutkan Space keempat astronot itu langsung bergabung dengan tujuh astronot yang sudah berada di stasiun tersebut.

Bagi SpaceX catatan penerbangan luar angkasa ini semakin menasbihkan kemampuan mereka. Misi ini merupakan penerbangan awak komersial operasional ketujuh yang dilakukan SpaceX untuk NASA, dan yang kedelapan bagi badan antariksa AS secara keseluruhan (termasuk penerbangan uji berawak).



Ini adalah misi berawak ke-11 SpaceX dengan menyertakan tiga penerbangan astronot swasta dalam beberapa tahun terakhir.

Tidak heran jika Elon Musk mengapresiasi keberhasilan tersebut. "Dragon akhirnya bisa terkoneksi dengan ISS. Sangat luar biasa mengingat keduanya bergerak dalam 25 kali kecepatan suara," cuitnya di platfom X.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
NASA Kewalahan Membersihkan...
NASA Kewalahan Membersihkan Kotoran Manusia yang Menumpuk di Luar Angkasa
Sehari di Uranus Diklaim...
Sehari di Uranus Diklaim Melebihi Waktu 24 Jam di Bumi
Ilmuwan Temukan Bukti...
Ilmuwan Temukan Bukti Peradaban Kuno di Planet Mars
Gunakan Teknologi Pengindraan,...
Gunakan Teknologi Pengindraan, China Pantau Perubahan Radiasi Matahari
Dibantu Eropa, Diam-diam...
Dibantu Eropa, Diam-diam Ukraina Serang Rusia dari Luar Angkasa
Gunakan Teleskop James...
Gunakan Teleskop James Webb, NASA Tangkap Keajaiban Tuhan
Rekomendasi
Cristiano Ronaldo Siap...
Cristiano Ronaldo Siap Tantang Sandy Walsh dkk di Liga Champions Asia Elite
10 Kelemahan Militer...
10 Kelemahan Militer AS dan 4 Cara China Menang Perang dengan Mudah
Ingin Punya Rumah Terganjal...
Ingin Punya Rumah Terganjal SLIK, Menteri Ara Ajak Pengembang, Bank, dan OJK, Diskusi
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
14 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
18 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
23 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
1 hari yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
1 hari yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
1 hari yang lalu
Infografis
Prototipe Jet Tempur...
Prototipe Jet Tempur Baru AS, Mirip Pesawat Luar Angkasa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved