Kisah Sukses Willyando Denma Bangun SEACTIV Sediakan Akses Internet Gratis

Kamis, 01 Juni 2023 - 15:13 WIB
loading...
Kisah Sukses Willyando...
Willyando Denma. Foto: Istimewa
A A A
JAKARTA - Teknologi merupakan hal yang penting, bukan hanya dalam kehidupan sehari-hari, tetapi juga dunia usaha. Mereka yang menguasai teknologi akan menguasai dunia.

Hal inilah yang mendorong Willyando Denma, pria kelahiran Bojonegoro, pada 25 Februari 1991 itu mendirikan perusahaan teknologi SEACTIV, pada 2018.

"SEACTIV diciptakan untuk menciptakan dan mengembangkan ekosistem inovasi teknologi," kata Willyando Denma, Direktur Utama SEACTIV kepada SINDOnews, Kamis (1/6/2023).



Melalui SEACTIV, dirinya mengaku kebanjiran order baik dari instansi pemerintah dan juga swasta untuk strategi campaign, serta mempromosikan berbagai produk mereka.

"Termasuk di dalamnya UMKM, agar memiliki daya saing yang kuat," sambungnya.

Seperti pada program Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informatika (BAKTI) yang merupakan unit organisasi non eselon di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Kerja sama operasional dengan PT Intermedia Net Nusaphala yang menaungi SEACTIV dan Lifepod Media melalui pemanfaatan aset pada program akses internet BAKTI, melalui monetisasi digital layanan internet untuk publik.



"Melalui pembangunan akses internet ini, diharapkan masyarakat desa dapat menikmati konektivitas jaringan internet melalui jaringan selular dengan berbasis teknologi," jelasnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2518 seconds (0.1#10.24)