Mozilla Firefox Siapkan Fitur Pendeteksi Ulasan Palsu, Belanja Online Jadi Makin Nyaman

Kamis, 04 Mei 2023 - 20:44 WIB
loading...
Mozilla Firefox Siapkan...
Mozilla Firefox tengah menyiapkan fitur untuk mendeteksi komentar palsu tentang suatu produk yang dijual di market place. Foto/PhoneArena
A A A
WASHINGTON - Mozilla Firefox tengah menyiapkan fitur untuk mendeteksi komentar palsu tentang suatu produk yang dijual di market place. Fitur ini dibuat untuk menekan maraknya ulasan palsu yang dapat mengelabui calon konsumen.

Saat memutuskan apakah akan membeli produk di market place, biasanya konsumen membaca sejumlah ulasan atau reviu produk. Dengan cara ini, konsumen dapat melihat pengalaman orang lain yang sudah membeli terlbih dahulu sebagai pertimbangan.

Namun, menurut laporan terbaru oleh CNBC, dilansir dari PhoneArena, Kamis (4/5/2023), saat ini semakin banyak ulasan palsu yang ditulis dengan menggunakan AI chatbots, seperti ChatGPT yang begitu populer. Tentu saja, beberapa toko online, seperti Amazon mencoba melawan ulasan palsu ini, tetapi masih kesulitan melakukannya.



Untuk mencegah dampak negatif ulasan palsu, Mozilla Firefox menjalin kerja sama dengan perusahaan startup Fakespot. Mozilla Firefox mengatakan bahwa Fakespot akan menyediakan ekstensi browser yang memungkinkan pengguna menemukan ulasan palsu atau tidak dapat dipercaya.

Mereka akan menggunakan kecerdasan buatan (AI) dan pembelajaran mesin atau machine learning yang kompleks. Dengan sistem ini nantinya Fakespot dapat mendeteksi pola dan kesamaan ulasan secara keseluruhan. Pada akhirnya ulasan yang menipu bisa diidentifikasi.

Sistem akan memberikan penilaian pada ulasan terkait, mulai dari nilai A hingga F. Nilai A menunjukkan ulasan dapat dipercaya, sementara untuk nilai F berarti komentarnya kemungkinan palsu dan tidak dapat dipercaya.

Mozilla Firefox juga menyatakan bahwa ekstensi Fakespot dapat digunakan pada web browser utama maupun di perangkat seluler. Mozilla pun akan terus meningkatkan kemampuan ekstensi ini.



Integrasi Fakespot di masa mendatang hanya akan tersedia untuk browser Firefox. Tidak diketahui secara persis kapan tanggal peluncuran fungsionalitas Fakespot ke Firefox. Namun perusahaan menyebut akan mengahadirkannya secara bertahap.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Meta Akui Penipuan Belanja...
Meta Akui Penipuan Belanja Online di Musim Liburan Semakin Menggila
Mesin Cuci Ini Ditanami...
Mesin Cuci Ini Ditanami Fitur AI, Bisa Dikontrol dari Ujung Jari
Revolusi Belanja Dapur:...
Revolusi Belanja Dapur: 5 Aplikasi E-grocery Terbaik untuk Ibu-Ibu
Bagaimana Cara Membuka...
Bagaimana Cara Membuka DuckDuckGo? Ini Langkah-langkah Mudahnya
Lawan TikTok, X Segera...
Lawan TikTok, X Segera Luncurkan Fitur Televisi
Smart Fitting Room:...
Smart Fitting Room: Revolusi Belanja Fashion yang Bikin Pengunjung Bilang
Cara Lihat Data Bocor...
Cara Lihat Data Bocor di Dark Web Lewat Gmail, Gratis!
Memori, Fitur Baru ChatGPT...
Memori, Fitur Baru ChatGPT yang Perlu Dijajal
Link Download dan Cara...
Link Download dan Cara Nonton Video Menggunakan Yandex Browser, Mudah Banget!
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron 'Mencintaimu Sekali Lagi, Selasa 11 Maret 2025: Kebimbangan Lingga
Resmi Jadi Bank Emas,...
Resmi Jadi Bank Emas, Pegadaian Salurkan PMK Emas ke PT Lotus Lingga Pratama
Kendarai BMW, Siswa...
Kendarai BMW, Siswa SMA Tabrak Pengendara Motor hingga Luka Parah di Kota Tangerang
Berita Terkini
Elon Musk Umumkan X...
Elon Musk Umumkan X Diserang Besar-besaran
2 jam yang lalu
Benarkah Kapal Hantu...
Benarkah Kapal Hantu The Flying Dutchman Itu Ada? Ini Penjelasannya
4 jam yang lalu
Diyakini Lokasi Harta...
Diyakini Lokasi Harta Karun, Ratusan Warga Berbondong-bodong Gali Tempat Ini
8 jam yang lalu
Norwegia Gunakan Robot...
Norwegia Gunakan Robot sebagai Asisten Rumah Tangga
12 jam yang lalu
Membongkar Kisah Bahtera...
Membongkar Kisah Bahtera Nuh: Antara Iman dan Nalar
16 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Rahasia...
Ilmuwan Temukan Rahasia Anti Macet dari Semut: Solusi Mobil Otonom!
17 jam yang lalu
Infografis
Tips Aman Belanja Online...
Tips Aman Belanja Online Obat Tradisional dan Suplemen Kesehatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved