Pentagon Yakini UFO Miliki Kapal Induk di Luar Angkasa, Bertugas Menjelajahi Planet-Planet

Kamis, 23 Maret 2023 - 17:15 WIB
loading...
Pentagon Yakini UFO...
Seorang ilmuwan Harvard Avi Loeb dan kepala kantor UFO Pentagon Sean M. Kirkpatrick menyampaikan pandangan tentang keberadaan kapal induk alien di tata surya. Foto/Shutterstock/Live Science
A A A
WASHINGTON - Seorang ilmuwan Harvard Avi Loeb dan kepala kantor UFO Pentagon Sean M. Kirkpatrick menyampaikan pandangan tentang keberadaan kapal induk alien di tata surya. Kapal induk alien ini dapat mengirimkan wahana atau kapal kecil untuk menjelajahi planet-planet di tata surya.

Dalam draf makalah, keduanya mengatakan bahwa ada kemungkinan sebuah pesawat ruang angkasa alien di lingkungan galaksi kita. Mereka menjelajahi wilayah galaksi tersebut melalui pesawat ruang angkasa kecil untuk mengumpulkan dan mengirim kembali informasi yang diperoleh.

Pandangan kedua tokoh itu disampaikan dalam draf makalah Kendala Fisik pada Fenomena Udara Tak Dikenal (UAP) pada 7 Maret 2023. Ini bukan dokumen resmi Pentagon, tetapi dilakukan dalam kemitraan dengan DoD (Departemen Pertahanan Amerika Serikat). Namun, teori yang disampaikan ini belum ditinjau oleh ilmuwan lain.



Avi Loeb merupakan seorang astronom di Universitas Harvard yang dikenal dengan penelitian tentang Oumuamua, pengunjung antarbintang dari luar tata surya. Para astronom pertama kali mendeteksi Oumuamua sebagai objek berbentuk cerutu pada tahun 2017 dan awalnya mengira itu adalah komet.

Namun, bentuknya yang memanjang, kurangnya koma (awan gas yang menyelubungi komet), dan fakta objek ini bergerak menjauh dari matahari menimbulkan keraguan jika objek ini adalah komet. Loeb malah menduga bahwa Oumuamua adalah pesawat luar angkasa alien.

Enam bulan sebelum Oumuamua mendekati Bumi, sebuah meteor kecil antarbintang berukuran sekitar 1 meter menabrak Bumi. Meteor ini, yang diberi nama IM2, tidak terkait dengan Oumuamua, tapi membuat Loeb berpikir keduanya saling terkait.

Kebetulan itu mengilhami dia untuk mempertimbangkan kemungkinan bahwa objek antarbintang buatan berpotensi menjadi pesawat induk yang melepaskan banyak wahana kecil selama perjalanannya yang dekat ke Bumi. “Sebuah konstruksi operasional yang tidak terlalu berbeda dari misi NASA,” kata Loeb kepada Live Science, Kamis (23/3/2023).



Dalam draf makalah, Loeb dan Kirkpatrick melihat Unidentified Anomalous Phenomena (UAP, istilah yang disukai pemerintah untuk menggantikan istilah UFO) dibatasi oleh teori fisika yang diketahui. Para penulis menyebutkan probe wahana pesawat luar angkasa kecil, yang mereka sebut dengan istilah dandelion seeds, dapat mencapai Bumi untuk melakukan eksplorasi tanpa terdeteksi oleh para astronom.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Alien Terlihat di ISS...
Alien Terlihat di ISS saat Astronot yang Terdampar Berupaya Kembali ke Bumi
AS Klaim Temukan 4 Calon...
AS Klaim Temukan 4 Calon Terkuat Pembeli TikTok
Meluncur Tak Terkendali,...
Meluncur Tak Terkendali, Roket SpaceX Meledak di Luar Angkasa
Belum Ketemu Pembeli...
Belum Ketemu Pembeli yang Tepat, Trump Perpanjangan Batas Waktu TikTok
Roket Luar Angkasa Komersial...
Roket Luar Angkasa Komersial Batal Meluncur di Menit Terakhir
Batasi Chip AI, AS Tekan...
Batasi Chip AI, AS Tekan Jepang dan Belanda Lepaskan Perangkat China
Nelayan Tangkap Ikan...
Nelayan Tangkap Ikan Aneh Mirip Alien, Begini Wujudnya
Vatikan Simpan Arsip...
Vatikan Simpan Arsip Rahasia Soal Alien dan Pesawat Luar Angkasa
AS Tuduh China dan Iran...
AS Tuduh China dan Iran Gunakan OpenAI dan Meta untuk Kejahatan
Rekomendasi
Its Family Time! Siap-siap...
Its Family Time! Siap-siap Ketawa Bareng Shaun si Domba Jenaka di Hari Raya!
Saat Warga Palestina...
Saat Warga Palestina Keluar Buka Puasa, Pemukim Rebut Rumah Mereka di Hebron
BNI Sepakat Bagikan...
BNI Sepakat Bagikan Dividen Rp13,95 Triliun, Setara Rp374 per Saham
Berita Terkini
Demi Keselamatan Penerbangan,...
Demi Keselamatan Penerbangan, Hong Kong Berlakukan Aturan Ketat Power Bank di Pesawat
1 jam yang lalu
Mengenal Etil Klorida,...
Mengenal Etil Klorida, Cairan Penahan Nyeri yang Sering Dipakai Pesepak Bola
1 jam yang lalu
LG Buka Akademi AC Pertama...
LG Buka Akademi AC Pertama di Asia Tenggara, Siap Cetak Generasi Pawang Udara!
2 jam yang lalu
Misteri Dinosaurus Cakar...
Misteri Dinosaurus Cakar Maut di Jurrasic World Terpecahkan: Ternyata Suka Lalapan!
4 jam yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Rabu 26 Maret 2025, Klaim Sekarang!
5 jam yang lalu
Serang Tentara Israel,...
Serang Tentara Israel, Kucing Caracal Jadi Simbol Keberanian
11 jam yang lalu
Infografis
Lawan Houthi, AS akan...
Lawan Houthi, AS akan Kerahkan Kapal Induk Nuklir Kedua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved