Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi dan Harga Tablet Redmi Pad

Kamis, 17 November 2022 - 16:02 WIB
Dampaknya, tablet ini nyaman untuk mata saat digunakan dalam waktu yang lama maupun dalam kondisi kurang cahaya.

8. Kamera

Redmi Pad hanya punya 1 kamera. Yakni, kamera depan 8MP yang memiliki lensa ultra lebar hingga 105°. Cocok untuk kegiatan video call. Terlebih karena kamera Redmi Pad ditempatkan secara horizontal. Sehingga ketika sedang melakukan sekolah online atau virtual meeting, posisi wajah akan terlihat natural.

Ada juga teknologi FocusFrame yang otomatis merubah tampilan menjadi lebih luas, sehingga ketika video call, semua peserta dapat tetap berada di tengah frame. Untuk kamera belakang, hanya ada 1 kamera 8MP yang cukup standar.

9. Baterai 8.000mAh

Meski bodinya tipis, Redmi Pad memiliki baterai 8.000mAh. Sehingga bisa digunakan sepanjang hari tanpa takut kehabisan daya. Untuk pengisiannya memakai 18W fast charging, yang sudah ada di dalam boks.



10. Dua Opsi Warna

Redmi Pad hadir dengan dua pilihan warna, yakni Graphite Gray, dan Moonlight Silver. Tablet ini bisa didapatkan mulai dari 25 November 2022, secara online melalui official store Xiaomi Indonesia di Mi.com, Shopee, Tokopedia, Blibli, Lazada, dan Akulaku, maupun secara offline melalui Xiaomi Store, Xiaomi Shop dan Erafone. Untuk harga Redmi Pad Rp3.499.000 (6GB+2GB/128GB).
(dan)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More