Inovasi HP Kamera Terbaik vivo pada 7 Tahun Kiprahnya di Indonesia

Senin, 07 Juni 2021 - 10:00 WIB
Pada 2020, vivo membuat langkah besar untuk mendefinisikan ulang sistem fotografi seluler dengan menghadirkan teknologi Kamera Stabilisasi Gimbal pertamanya di smartphone melalui vivo X50 Series. Dengan inovasi ini, teknologi Gimbal yang biasanya digunakan oleh fotografer dan sinematografer profesional untuk hasil pencitraan yang lebih stabil dapat diakses dengan desain smartphone yang ramping.

Terbaru, vivo meluncurkan V21 5G, smartphone dengan dukungan jaringan 5G yang hadir dengan fitur Dual OIS Night Camera dengan 44MP OIS Super Night Selfie di kamera depan.

Seiring waktu vivo terus memperkuat kompetensinya dalam menghadirkan inovasi. Didukung oleh 10 infrastruktur R&D dan teknisi profesional di berbagai negara, vivo mengeksplorasi perkembangan teknologi di bidang pencitraan bergerak (mobile imaging), termasuk fotografi, estetika desain, dan kecerdasan buatan (AI).

Seri X60 dibanderol Rp7,9 jutaan, sedangkan V21 5G dapat ditebus dengan uang sebesar Rp5,8 juta. CM
(ars)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More