OPPO Siapkan Ponsel Baru Saat Ramadan, Apakah OPPO A74?

Minggu, 18 April 2021 - 21:05 WIB
Selain USB-C, baterainya sudah 5.000 mAh dengan SuperVOOC 2.0 yang memungkinkan fast charging 33 W. OPPO A74 juga menggunakan sensor sidik jari di dalam layar.

Sementara itu, OPPO A92 termasuk salah satu seri popular di jajaran lini seri A terutama kelas menegah atas.

Perangkat tersebut mengusung prosesor Snapdragon 665 dengan konfigurasi RAM 6/8GB dan Internal 128GB. Harganya dibanderol Rp3,3 juta dan Rp3,5 juta.

Nah, OPPO A74 yang jadi perangkat penerus A92 diperkirakan akan memiliki konfigurasi yang tidak jauh berbeda.

Dimungkinkan akan ada beberapa peningkatan dan teknologi baru baru seperti layar tipe AMOLED yang mulai diusung OPPO ke perangkat kelas menengah, sistem operasi ColorOS 11 berbasis Android 11 atau keberadaan sistem pengisian daya cepat.

“Kami memang sedang mempersiapkan perangkat baru di Indonesia. Perangkat yang masuk kedalam lini seri A ini akan membawa banyak perubahan dan teknologi baru dibanding suksesornya,” ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.



”Konsumen akan diuntungkan dengan banyaknya pilihan perangkat smartphone berkualitas dari OPPO pada Ramadan kali ini. Jika tidak meleset, dalam beberapa minggu kedepan akan kami perkenalkan perangkat ini ke konsumen di Indonesia,” tambah Aryo.
(dan)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More