Pemerintah Targetkan Semua Wilayah di Indonesia Merasakan 4G pada 2022

Kamis, 11 Februari 2021 - 15:30 WIB
Sekretaris Jenderal Kominfo, Mira Tayyiba, dalam keterangan resmi Kominfo, Kamis (11/2). Foto: dok Kominfo.
JAKARTA - Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) , menargetkan seluruh wilayah di Indonesia terjangkau dengan sinyal telekomunikasi 4G LTE pada 2022.

Sekretaris Jenderal Kominfo, Mira Tayyiba, menjelaskan bahwa target tersebut bisa tercapai lewat Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI).



“Masyarakat akan melihat bahwa lebih dari 83.000 desa di seluruh Tanah Air akan dicakup oleh jaringan broadband 4G,” tuturnya, dalam keterangan resmi Kominfo, Kamis (11/2)



Selain itu, dalam upaya mewujudkan transformasi digital inklusif, pemerintah Indonesia juga menargetkan peluncuran Satelit Troughput Tinggi SATRIA-1 pada kuartal ketiga tahun 2023.

“Satelit ini menjadi salah satu lapisan pendekatan kita dalam mendukung sektor pendidikan, kesehatan, pertahanan, dan layanan publik dengan menyediakan akses internet di seluruh 501.000 titik akses publik di tanah air,” ungkap Mira.

Mira menambahkan, langkah lain yang dilakukan Indonesia untuk memastikan jangkauan jaringan yang lebih luas adalah dengan berupaya membina kerja sama dalam pembangunan infrastruktur antara sektor publik dan swasta, serta sesama sektor swasta.



Kominfo meyakini transformasi digital bukan hanya mengenai pembangunan infrastruktur fisik, melainkan juga menyoal bagaimana teknologi dapat menjadi katalis peningkatan kapasitas masyarakat secara inklusif dan humanis.

Demi menyasar masyarakat luas untuk mencapai tingkat inklusivitas, tahun ini Indonesia akan memulai program literasi digital sejalan dengan rencana strategis jangka panjang Kominfo.

“Indonesia akan terus berupaya untuk mencapai level inklusif, di mana semua orang dari latar belakang sosial, usia, dan tingkat pendapatan yang berbeda mendapatkan kesempatan yang sama untuk berpartisipasi secara penuh sebagai anggota masyarakat melalui digitalisasi,” tandas Mira.
(dan)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More