Selain Bikin Drone, DJI Juga Mau Jual Genset, Buat Apa Ya?

Selasa, 10 November 2020 - 13:16 WIB
DJI D9000i dan D4500i disebut-sebut sebagai produk genset DJI yang ditujukan untuk kebutuhan bisnis/perusahaan. Foto: ist
CHINA - DJI baru saja mengenalkan DJI Mini 2, drone terkecil dan tercanggih mereka. Tapi, tapi diam-diam mereka sudah siapkan kejutan baru. Dan bukan drone, melainkan sebuah genset. Lho, untuk apa? BACA JUGA: Mau Beli Pikap Listrik Tesla Cybertruck? Siapkan Rp1,8 Miliar Sekarang, Karena Indennya Sampai 2022!

DJI memang punya banyak produk. Ada drone drone untuk konsumen lewat Mavic dan Phantom. Ada solusi untuk drone untuk perusahaan seperti DJI Matrice dan DJI Agras. Mereka juga membuat gimbal untuk kamera Ronin dan Osmo, action camera, hingga mainan robot Robomaster.

Tapi, mungkin ini yang tidak akan disangka-sangka: DJI membuat mesin genset. Ya, genset atau Generator Set adalah alat pembangkit listrik cadangan yang menggunakan energi kinetik. Listrik yang dihasilkan, tergantung dari ukurannya.

Produk genset DJI itu dibocorkan oleh pemilik akun Twitter @OsitaLV. ”Ada dua genset yang disiapkan DJI, yakni DJI D9000i dan D4500i.



Pertanyaannya kemudian, untuk apa perusahaan teknologi canggih pembuat drone memproduksi genset? Jawabannya masih berhubungan dengan produk mereka juga. Yakni, DJI Agras.





DJI Agras adalah drone DJI yang ditujukan untuk kebutuhan khusus. Yakni, sprayer drone atau drone penyemprot pupuk, pestisida, hingga herbisida. DJI Agras digunakan oleh perusahaan perkebunan atau pertanian. Harga per unitnya Rp88 juta, dan mampu menggendong cairan hingga 16 liter sekali terbang.

Kemungkinan besar genset DJI D9000i dan D4500i itu digunakan untuk menyuplai tenaga cadangan kepada DJI Agras T30 dan T10. Tentu solusi ini masuk akal. Genset akan memudahkan proses pengisian baterai DJI Agras di tempat terpencil yang tidak terjangkau listrik.

Tapi, tentu saja, DJI mungkin sudah menyiapkan rencana lain untuk menjual genset mereka agar terintegrasi dengan solusi-solusi bisnis yang mereka miliki.
(dan)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More