Smartwatch Monster untuk Penggila Olah Raga dan Pencinta Alam

Kamis, 08 Oktober 2020 - 11:11 WIB
Smartwatch Garmin Fenix 6 Pro Solar adalah model tertinggi Garmin dengan daya tahan maksimal lebih dari sebulan, mampu diisi dayanya dengan tenaga surya, dan memiliki segudang fitur. Foto-foto: Danang Arradian
JAKARTA - Garmin Fenix 6 Pro Solar adalah jam tangan “monster” yang menyasar pengguna spesifik: berduit, penggila olah raga, senang bertualang, serta punya gaya hidupsuper aktif. BACA JUGA :Alasan Huawei Watch GT 2e Cocok untuk Pengguna Smartwatch Newbie

Saya meminta 5 orang berbeda menebak harga Garmin Fenix 6 Pro Solar yang sedang saya kenakan di pergelangan tangan. Ternyata tidak ada satupun yang benar. Bahkan, tebakan mereka jauh dari harga sebenarnya. Ada yang menebak Rp3 juta. Ada yang Rp4 juta. Tebakan termahal hanya Rp6 juta atau setengah dari harga ritel Garmin Fenix 6 Pro Solar yang dibanderol Rp13.500.000.

Jelas smartwatch ini bukan untuk orang yang suka pamer. Buktinya, tidak ada yang menyangka harganya dua digit. Bisa jadi Apple Watch atau Samsung Galaxy Watch dengan banderol50% lebih murahmasih terlihat lebihmewahdibandingGarmin Fenix 6 Pro Solar. Karena umumnya smartwatch tersebut lebih mengutamakan desain dan tampilan yang modern, cantik,serta futuristik.

Lalu, apa yang membuat Garmin Fenix 6 Pro Solar--varian top of the line Garmin--ini dibanderol begitu tinggi untuk kelas smartwatch? Jawaban saya, ada di fungsinya.

BACA JUGA :Begini Rasanya Memakai Galaxy Watch3, Smartwatch Samsung Termahal dan Paling Premium



Jika kebanyakan smartwatch di pasar dirancang agar penggunanya bisa lebih aktif berolahraga, maka Garmin Fenix 6 Pro Solar adalah mesin yang ditujukan untuk para atlet.

Jika smartwatch umumnya cocok dikenakan untuk jogging atau bersepeda santai, maka Garmin Fenix 6 Pro Solar menyasar para penggila olah raga yang melakukan triathlon (berenang di laut, balap sepeda, dan lari) sekali sebulan.

Sensor, Satelit, dan Sinar Matahari

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More