Ini Alasan Pengguna iPhone Beralih ke Samsung

Jum'at, 13 Maret 2015 - 13:54 WIB
Ini Alasan Pengguna iPhone Beralih ke Samsung
Ini Alasan Pengguna iPhone Beralih ke Samsung
A A A
LONDON - Sebuah perusahaan bernama EcoATM, baru-baru ini melakukan survei terhadap 1.050 pemilik smartphone dengan usia mulai dari 18 ke atas. Survei ini mengungkap alasan pengguna iPhone memutuskan beralih ke Samsung.

Dilansir dari Phonearena, Jumat (13/3/2015), survei ini juga mengungkap sebagian besar responden setia dengan ponsel mereka. Ketika ditanya fitur baru apa yang akan membuat mereka beralih dari ponsel mereka saat ini ke Samsung Galaxy S6, 26% mengatakan tidak ada yang membuat mereka beralih. Sebanyak 22% mengatakan, bahwa harga yang lebih rendah dari Galaxy S6 bisa menarik mereka untuk beralih.

Sedangkan bagi pemilik iPhone Apple, ternyata terungkap beberapa hal penyebab mereka beralih ke ponsel Samsung. Menurut survei tersebut, 24% akan melakukan hal tersebut jika tidak terikat kontrak, dan sebanyak 16% akan beralih jika Samsung menawarkan dengan harga yang lebih rendah.

Di luar harga, sebanyak 21% akan menukar iPhone mereka untuk Samsung karena dinilai memiliki daya tahan baterai lebih lama. Kemudian 18% lainnya akan melakukannya dengan alasan ukuran layar yang lebih besar, dan 3% akan beralih jika mereka melihat seorang selebriti menggunakan telepon Samsung.

Sementara itu, sebanyak 16% dari pengguna iPhone yang disurvei mengatakan, bahwa mereka tidak akan menukar iPhone mereka untuk smartphone lain, dalam kondisi apapun. Seperempat responden dengan iPhone mengatakan, bahwa fakta teman-teman dan keluarga mereka memiliki satu alasan untuk tidak beralih.

Sebanyak 21% menganggap iPhone memiliki fitur lebih baik. Sementara 19% mengatakan, mereka merasa lebih eksklusif dengan menggunakan produk Apple.

Selain itu, survei tersebut mengungkap waktu yang tepat konsumen meng-upgrade ke telepon baru. Sebanyak 38% akan menunggu sampai kontrak 2 tahun mereka berakhir. Tidak peduli seberapa spektakuler spesifikan model baru.

Sedangkan 23% menunggu sampai telepon mereka rusak. Dan 16% akan membeli model baru dalam waktu enam bulan setelah peluncurannya. Sebanyak 13% hanya bisa bertahan selama sebulan, sebelum membeli unit baru. Dan 6% akan membeli ponsel baru pada hari diluncurkan, sementara 4% akan pre-order sebelum handset baru dirilis ke pasaran.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7746 seconds (0.1#10.140)