Tablet LG Pertama Berbasis Android 5.0 dari Sprint

Rabu, 04 Maret 2015 - 07:53 WIB
Tablet LG Pertama Berbasis...
Tablet LG Pertama Berbasis Android 5.0 dari Sprint
A A A
OVERLAND PARK - Perusahaan telekomunikasi terkemuka di dunia, Sprint telah meluncurkan tablet LG G Pad F 7.0. yang akan tersedia melalui Sprint Easy Pay seharga USD10 atau sekitar Rp129 ribu.

Dilansir dari Nextpowerup, Selasa (3/3/2015), konsumen dapat membeli di Sprint Easy Pay dengan cicilan bunga 0%, dengan sistem pembayaran bulanan selama 24 bulanan.

Seperti diketahui, LG telah memperkenalkan tablet G Pad F 7.0 pertama yang berbasis Android 5.0 Lollipop dan akan tersedia pada 13 Maret 2015. Untuk spesifikasinya, G Pad F memiliki layar 7 inci WXGA IPS dengan resolusi (1.366x768 piksel).

Adapun dapur pacunya dipersenjatai Qualcomm Snapdragon 410 prosesor Quad-core clock 1,2 GHz 64-bit, yang dikawinkan dengan RAM 1GB. Memiliki memori penyimpanan internal 8GB, dan slot kartu microSD.

Di sisi lain, untuk fitur kamera tablet anyar garapan LG ini hadir dengan 5MP, kamera shooter depan 1.2MP, memiliki dukungan konektivitas jaringan 4G LTE (long term evolution), Wi-Fi, IR LED, Bluetooth, GPS dan untuk kapasitas baterai sebesar 4.000mAh.
(dyt)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2038 seconds (0.1#10.24)