4 Rekomendasi Tablet Murah Rp5 Jutaan untuk Kerja atau Kuliah

Senin, 28 Agustus 2023 - 11:13 WIB
loading...
4 Rekomendasi Tablet...
Rekomendasi tablet murah Rp5 jutaan untuk kerja atau kebutuhan produktif lainnya menarik untuk disimak. Foto: Samsung
A A A
JAKARTA - Rekomendasi tablet murah Rp5 jutaan menarik untuk diulas. Sebab, tidak sedikit orang yang mencari perangkat tablet, terutama untuk menopang produktivitas harian, sebagai alat penunjang pekerjaan.

Dibandingkan laptop, tablet memang lebih ringkas dan mudah dibawa-bawa. Juga, harganya lebih terjangkau. Memang, untuk produktivitas tidak bisa mengalahkan laptop. Tapi, sebagian orang merasa kebutuhan produktifnya bisa ditunjang hanya lewat tablet saja.

Saat ini sudah banyak tablet harga Rp5 jutaan yang fiturnya terbilang luas biasa andal. Selain dipakai untuk produktivitas, tablet juga dapat digunakan untuk hiburan seperti menonton atau bermain game.

Nah, berikut daftarnya, melansir berbagai sumber, Senin (28/8):

1. Samsung Tab S6 Lite (Rp5,6 jutaan)
4 Rekomendasi Tablet Murah Rp5 Jutaan untuk Kerja atau Kuliah

Di urutan pertama ada Samsung Tab S6 Lite. Ini merupakan tablet lansiran 2020 silam yang hadir dengan layar berukuran besar, yakni 10,4 inci. Sehingga memberikan tampilan luas untuk menyelesaikan pekerjaan.

Di sektor dapur pacu, mengusung CPU Octa-core (4x2.3 GHz Cortex-A73 & 4x1.7 GHz Cortex-A53) yang dipadu dengan RAM 4 GB dan internal 128 GB. Dengan perpaduan tersebut, memberikan kelancaran bagi pengguna dalam hal multitasking.

2. Huawei MatePad 11.5 (Rp5,5 juta)
4 Rekomendasi Tablet Murah Rp5 Jutaan untuk Kerja atau Kuliah

Selanjutnya ada Huawei MatePad 11.5 yang membawa layar FullView Display 11,5 inci dengan resolusi 2.2K, rasio aspek 3:2 dan refresh rate 120Hz. Terdapat juga aksesoris seperti Smart Detachable Keyboard hingga M-Pencil 2nd Gen.

Dalam menopang performanya, Huawei MatePad 11.5 didukung oleh dapur pacu Snapdragon 7 Gen 1 (4nm) dan RAM hingga 8GB. Perangkat juga dilengkapi dengan PC-level WPS Office yang memberikan fitur-fitur PC-Level WPS Office.

3. Xiaomi Pad 6 (Rp5 juta)
4 Rekomendasi Tablet Murah Rp5 Jutaan untuk Kerja atau Kuliah

Xiaomi Pad 6 juga cocok digunakan untuk kerja. Xiaomi Pad 6 memiliki layar 11 inci dengan panel LCD. Resolusi yang ditampilkan mencapai level 2880x1800p atau WQHD+ dan sudah mendukung refresh rate 144Hz.

Performanya ditopang prosesor Snapdragon 870 yang disandingkan dengan RAM 8GB dan memori internal 256GB. Untuk dayanya menggunkan baterai berkapasitas 8.840 mAh, lengkap dengan fast charging 33W.


4. Oppo Pad Air (Rp4,5 juta)
4 Rekomendasi Tablet Murah Rp5 Jutaan untuk Kerja atau Kuliah

Layar tablet ini dibekali dengan bentangan 10.36 inci, memakai panel IPS LCD dan juga memiliki resolusi 2k dengan memiliki rasio 5 : 3. Layar dapat menghasilkan lebih dari 1 miliar warna dan berada pada tingkat kecerahan mencapai 360.

Untuk dapur pacunya mengandalkan Snapdragon 680 besutan Qualcomm yang telah mendapat tamban peningkatan dalam hal clock speed dan juga teknologi fabrikasi. Selain bisa untuk kerja, tablet ini juga support untuk gaming.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Rekomendasi Tablet Terbaik...
Rekomendasi Tablet Terbaik untuk Lebaran 2025
Harga Tablet di 2025...
Harga Tablet di 2025 Tembus Rp16 Jutaan, Apa Kelebihannya Dibanding Laptop?
Ini Keunggulan Huawei...
Ini Keunggulan Huawei MatePad 12 X Dibandingkan Laptop Biasa
Segera Hadir, HUAWEI...
Segera Hadir, HUAWEI MatePad Pro 12.2, Tablet Flagship Layar Tandem OLED Terbaik di Dunia
HUAWEI MatePad Pro 12.2-Inch...
HUAWEI MatePad Pro 12.2-Inch Resmi Diluncurkan, Tablet Layar Tandem OLED PaperMatte dan Keyboard Inovatif
Google Translate Kini...
Google Translate Kini Sediakan Mode Layar Ganda untuk Ponsel Lipat
Cara Menghubungkan Poco...
Cara Menghubungkan Poco Pad dan F6 untuk Streaming, Bisa Ngegame Sambil Lihat Komentar Penonton!
Pasar Tablet Global...
Pasar Tablet Global Tumbuh 18 Persen, Kenaikan Terbesar Setelah Pandemi
HUAWEI MatePad 11.5...
HUAWEI MatePad 11.5 S: Merintis Era Baru Kreasi dengan GoPaint, Aplikasi Gambar Inovatif Buatan Sendiri yang Ramah Pemula
Rekomendasi
85 Persen Insiatif Visi...
85 Persen Insiatif Visi 2030 Sudah Tercapai, Akankah Citra Saudi Berubah?
Kabar Duka, Bunda Iffet...
Kabar Duka, Bunda Iffet Meninggal Dunia Usai Dirawat di Rumah Sakit
5 Dampak Buruk Kelebihan...
5 Dampak Buruk Kelebihan Karbohidrat untuk Kesehatan
Berita Terkini
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
7 jam yang lalu
Cara Cek RAM di HP vivo,...
Cara Cek RAM di HP vivo, Pengguna Wajib Tahu!
7 jam yang lalu
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Oppo, Jangan Sampai Keliru!
8 jam yang lalu
Perkuat Identitas dengan...
Perkuat Identitas dengan Tema Retro, LG Mendefinisikan Ulang Pengalaman Konsumen
14 jam yang lalu
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
17 jam yang lalu
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
18 jam yang lalu
Infografis
Jurusan Kuliah yang...
Jurusan Kuliah yang Lulusannya Berpotensi Besar Kerja di BUMN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved