XL Resmi Sahkan Kepemimpinan XL Future Leader ke-3

Jum'at, 28 November 2014 - 16:46 WIB
XL Resmi Sahkan Kepemimpinan...
XL Resmi Sahkan Kepemimpinan XL Future Leader ke-3
A A A
JAKARTA - Program Corporate Social Responsibility (CSR) pemilihan CEO/BOD Challenge ke-3 XL Axiata, resmi mengesahkan jabatan kepemimpinan menjadi Direksi XL.

Program yang diluncurkan pada Mei lalu dan telah berhasil menyaring empat orang pemenang, dari sebanyak 2.000 mahasiswa yang mendaftar mengikuti kompetisi.

Kompetisi meliputi pengalaman berharga menjadi Chief Executive Officer (CEO), Chief Service Management Officer (CSMO), Chief Digital Service Officer (CDSO), dan Chief Commerce Officer (CCO).

Keempat orang tersebut adalah Anthony Soehartono (Institute of Business Management) sebagai CDSO, Hasnan Chatim (Institut Teknologi Bandung) sebagai CSMO.

Kemudian Akhsani Indra Waskita (Universitas Gadjah Mada) sebagai CEO, dan Claristy (Universitas Indonesia) sebagai CCO.

Keempat mahasiswa terpilih tersebut, telah menjalani peran sebagai Direksi XL sejak 23 hingga 28 November 2014.

Presiden Direktur XL, Hasnul Suhaimi mengatakan, banyak potensi yang dimiliki oleh generasi muda ini menjadi pemimpin masa depan.

"Mereka hanya butuh diinspirasi dan diberi kesempatan oleh kita bahwa semua orang bisa menjadi pemimpin, melalui program ini kami ingin mengasah kemampuan dan keberanian mereka berpikir merasakan pengalaman bekerja menjadi seorang pemimpin," imbuhnya dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat (28/11/2014).

Sementara itu, Sr. VP Business Strategy & Partnerships XL, Johnson Chan menuturkan para pemenang CEO/BOD Challenge XL Future Leader 3, mendapatkan pengalaman berharga dengan mengetahui langsung proses bekerja sebagai para pemimpin perusahaan dan termotivasi.

""Manfaat dari program ini agar mereka mengetahui apa yang dilakukan seorang Direksi," ujarnya.
(dyt)
Berita Terkait
Pelanggan 4G XL Axiata...
Pelanggan 4G XL Axiata Tembus 90%, BTS 3G Tersisa 4.221
XL Axiata Punya 2.300...
XL Axiata Punya 2.300 BTS 4G di Aceh, Melayani 1 Juta Pelanggan
XL Mulai Demo Layanan...
XL Mulai Demo Layanan 5G, Ada 4K, VR, dan Cloud Gaming
Ultah ke 25, XL Axiata...
Ultah ke 25, XL Axiata Kenalkan Layanan XL SATU
Internet Fiber XL Satu...
Internet Fiber XL Satu Kini Ditawarkan Hanya Rp276 Ribu Per Bulan
Link Net dan XL Axiata...
Link Net dan XL Axiata Gabungkan Layanan Internet di Dalam dan Luar Rumah
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
10 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
14 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
19 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
21 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
22 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
1 hari yang lalu
Infografis
Terinspirasi Perang...
Terinspirasi Perang Revolusi AS, Ribuan Demonstran Turun ke Jalanan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved