Oracle Kenalkan Mobile Application Accelerator

Selasa, 14 Oktober 2014 - 10:18 WIB
Oracle Kenalkan Mobile...
Oracle Kenalkan Mobile Application Accelerator
A A A
JAKARTA - Oracle mengumumkan preview dari Mobile Application Accelerator, sebuah kemampuan terbaru pada Oracle Mobile Cloud Service.

Mobile Application Accelerator merupakan sebuah penawaran berbasis cloud. Aplikasi ini menyediakan berbagai kemampuan mengembangkan software, bagi para profesional yang tidak memiliki pengalaman coding atau bahkan mengembangkan software.

Melalui fitur Mobile Application Accelerator dari Oracle, para pengguna yang tidak memiliki pengalaman coding akan mampu membuat berbagai aplikasi mobile dengan cepat dan intuitif tanpa menggunakan coding.

Kemampuan mobile terbaru ini memungkinkan para penggunanya mengembangkan aplikasi mobile yang aman, mudah digunakan, dan interaktif. Sehingga dapat dijalankan pada perangkat pintar, seperti smartphone dan tablet berbasis iOS maupun Android.

Vice President, Mobility & Development Tools, Oracle, Chris Tonas mengatakan, Mobile Application Accelerator dari Oracle mampu mengurangi kerumitan secara signifikan dalam proses pengembangan aplikasi mobile.

"Dengan menyederhanakan proses tersebut, perusahaan bisa mengembangkan aplikasi mobile mereka sendiri dengan cepat," ungkapnya dalam keterangan tertulis kepada Sindonews, Selasa (14/10/2014).

Tonas menuturkan, dengan menyediakan Mobile Application Accelerator melalui Oracle Mobile Cloud Service, Oracle menghilangkan kebutuhan untuk mengkonfigurasi ekosistem pengembangan pada desktop.

"Memungkinkan para profesional non-teknis agar mampu mengembangkan serta menerapkan berbagai solusi mobile dengan cepat," imbuhnya.
(dyt)
Berita Terkait
Layanan Cloud Oracle...
Layanan Cloud Oracle Digunakan Red Bull Racing, Samsung, Hingga Vodafone
Ini Alasan Pegipegi...
Ini Alasan Pegipegi Gunakan Layanan Oracle ERP Cloud
1.000 Siswa Indonesia...
1.000 Siswa Indonesia Belajar Machine Learning, Pemrograman, dan AI di Oracle Academy
Logistik Banyak Bermasalah...
Logistik Banyak Bermasalah Selama Pandemi, Oracle Klaim Punya Solusinya
Tunggu Persetujuan CFIUS,...
Tunggu Persetujuan CFIUS, TikTok Pilih Oracle
Demi Chip AI, Dua Orang...
Demi Chip AI, Dua Orang Terkaya di Dunia Ini Rela Mengemis ke CEO Nvidia!
Berita Terkini
Mengapa Buaya Tidak...
Mengapa Buaya Tidak Berani Memakan Capybara? Ternyata Bukan Karena Takut
53 menit yang lalu
Cara Memperbaiki YouTube...
Cara Memperbaiki YouTube Tiba-tiba Memutar Shorts
8 jam yang lalu
Begini Kondisi Bumi...
Begini Kondisi Bumi saat Es Antartika Seluruhnya Mencair
11 jam yang lalu
Keseriusan dan Dedikasi...
Keseriusan dan Dedikasi HP Mendukung Masa Depan Pekerjaan Lebih Baik
11 jam yang lalu
LG InstaView: Kulkas...
LG InstaView: Kulkas Sultan Bikin Tamu Melongo, Isi Kulkas Terlihat dengan Ketukan
11 jam yang lalu
PDN Cikarang Molor Lagi!...
PDN Cikarang Molor Lagi! Ramadan Jadi Alasan Penundaan, Kapan Beroperasi?
11 jam yang lalu
Infografis
Digitalisasi Meteran...
Digitalisasi Meteran Listrik, PLN Luncurkan Aplikasi Mobile Baru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved