HMD Global Garap Nokia 9.2 PureView dengan Cetakan Desain Nokia 8

Senin, 27 Januari 2020 - 23:36 WIB
HMD Global Garap Nokia...
HMD Global Garap Nokia 9.2 PureView dengan Cetakan Desain Nokia 8
A A A
HELSINKI - Nokia 9 PureView merupakan handphone unggulan dengan ekspektasi tinggi yang gagal memenuhi harapan di banyak bidang. Boleh dibilang penurunan terbesar adalah kinerja yang tidak dapat diandalkan dari kamera teknologi optik Light.

Menjelang awal bulan Januari, terdengar kabar beberapa desas-desus tentang penerus Nokia 9 yang kabarnya akan menggabungkan chipset Snapdragon 865. Handphone unggulan itu diperkirakan akan memulai debutnya di musim gugur.

Kabat terakhir, laman GSM Arena menyebut, adanya laporan lain tentang perangkat yang diharapkan datang sebagai Nokia 9.2 PureView. Menurut kebocoran baru ini, HMD Global kali ini akan membuang teknologi Light Camera.

Disebutkan mereka memilih pendekatan yang lebih konvensional. Sayangnya belum ada situs berita uang memiliki perincian tentang teknologi apa yang bakal dibawa perusahaan teknologi Eropa tersebut.

Bicara harga, rumornya Nokia 9.2 PureView datang dengan banderol lebih rendah dari pendahulunya. Perangkat dilepas di kisaran Rp9 juta dengan desain mirip Nokia 8.

Dalam hal perangkat keras, rumor mengungkap tampilan bezel-less dengan kamera 32 atau 48 MP. Handphone dipercaya membawa pengisian nirkabel dan jack headphone 3,5 mm. Tertarik?
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3611 seconds (0.1#10.140)