Huion Gandeng CIAYO Hadirkan Tablet Kreatif Pertama

Selasa, 06 Agustus 2019 - 22:01 WIB
Huion Gandeng CIAYO Hadirkan Tablet Kreatif Pertama
Huion Gandeng CIAYO Hadirkan Tablet Kreatif Pertama
A A A
JAKARTA - Produsen tablet Huion menghadirkan keluaran terbaru yang memamerkan karakter bikinan anak bangsa. Karakter yang digunakan adalah CHIPS & Co. milik CIAYO, sebuah perusahaan kreatif yang sudah dikenal dalam dunia komik digital, penciptaan game, dan karakter.

Kolaborasi ini sukses menghasilkan produk Huion HS64 Special Edition yang akan dijual ke pasar global. Sebagai wujud nyata Huion dalam mendukung industri kreatif di tanah air, kolaborasi ini pun diharapkan dapat mengangkat karakter CHIPS & Co. milik CIAYO hingga dikenal luas ke seluruh dunia, sekaligus membuktikan bahwa IP Indonesia layak bersaing pada tingkat global.

Huion, melalui PT Bintang Indah Cemerlang sebagai distributor tunggal di Indonesia, memperkenalkan rangkaian tablet grafis terbaru yang sudah sangat dinantikan kehadirannya. Ketiga seri tersebut merupakan HS64, Kamvas Pro 16, dan Kamvas Pro 22 yang dibuat untuk menyasar segmen pemula hingga profesional.

Menariknya, HS64 merupakan tablet kreatif pertama yang dapat digunakan dengan hanya menyambungkan kabel data ke telepon seluler yang mengusung sistem operasi Android.

“Hal ini menjadikan investasi pengguna awam dalam memulai menggambar digital menjadi jauh lebih terjangkau, tanpa perlu membeli komputer atau laptop,” tegas Bara Adhyaksa selaku Sales and Marketing Manager PT. Bintang Indah Cemerlang dalam keterangan persnya di Jakarta, Selasa (6/8/2019).
Huion Gandeng CIAYO Hadirkan Tablet Kreatif Pertama


Selain tipe HS64, Huion juga meluncurkan seri Kamvas Pro, yaitu 2 tipe Pen Display dengan spesifikasi paling tinggi di pasar saat ini. Mengusung tingkat kecerahan warna 120% SRGB, dua model ini memiliki layar sebesar 16 inci dengan 6 tombol pintas untuk tipe Kamvas Pro 16, sementara Kamvas Pro 22 memiliki besar layar 22 inci dan 10 tombol pintas.

Kedua model ini sudah menggunakan pen tanpa baterai, pressure level 8192 dan juga fungsi tilt pada saat menggambar, sehingga fitur-fitur ini dapat memaksimalkan kemampuan seniman yang sesungguhnya di belakang layar tablet kreatif.

“Begitupun untuk profesional yang terbiasa menggunakan komputer. HS64 menjadi pilihan yang sangat berguna dimana mereka kini bisa bekerja di mana saja hanya dengan menggunakan Huion HS64 dan telepon genggam mereka,” Tandas Bara.
S
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9028 seconds (0.1#10.140)
pixels