Pakai NFC & USB Type-C, Jam Tangan Huawei Misterius Lulus dari FCC

Rabu, 03 Oktober 2018 - 12:00 WIB
Pakai NFC & USB Type-C,...
Pakai NFC & USB Type-C, Jam Tangan Huawei Misterius Lulus dari FCC
A A A
WASHINGTON - Huawei Watch merupakan salah satu rangkaian produk terbaik di jam tangan pintar berbasis Android Wear OS. Hanya kinerja OS Google Wear yang belum bisa menandingi OS Apple Watch membuat banyak produsen menunda rencana merilis jam tangan pintarnya.

Tetapi tidak dengan Huawei. Perusahaan menyatakan telah siap dengan model baru, tapi dengan catatan bukan untuk dirilis segera. Yang jelas desain dan rincian lain dari smartwatch diklaim sudah siap.
Pakai NFC & USB Type-C, Jam Tangan Huawei Misterius Lulus dari FCC

Baru-baru ini, Huawei Watch mampir dan dinyatakan lulus sertifikasi di lembaga pengawas telekomunikasi AS, FCC. Tampaknya perangkat sekarang ini telah memasuki tahap akhir sebelum dirilis resmi.

Laman Phone Arena, Selasa (2/10/2018), menyebukan, jam tangan ini hadir dengan nomor model FTN-B19. Menurut informasi FCC, jam tangan Huawei dilengkapi NFC, fungsi GPS, tampilan antarmuka USB Type-C, baterai 410 mAh, dan daya pengisian 5V1A.

Selain itu, jam tangan juga mendukung pemantauan tidur ilmiah dan dilengkapi banyak putaran. Sebelumnya jam tangan Huawei GT telah menjadi berita utama dan juga telah muncul di database FCC.

Namun ada beberapa detail di perangkat baru ini yang tidak konsisten dengan Huawei GT yang sudah dIkabarkan. Misalnya, tidak ada menyebutkan NFC berkaitan dengan jam tangan GT Huawei.Jadi masih harus dilihat apakah ini adalah varian yang lebih tinggi dari jam Huawei GT atau merupakan seri baru yang berdiri sendiri.
(mim)
Berita Terkait
Melenggang di Indonesia,...
Melenggang di Indonesia, Ini Harga dan Kemampuan Huawei Watch GT 2e
Tidak Hanya Canggih...
Tidak Hanya Canggih dan Berdesain Keren, Smartwatch HUAWEI WATCH GT 3 Hadir Tingkatkan Kualitas Hidup
Smartwatch Jadi Ikon...
Smartwatch Jadi Ikon Gaya, Penjualan Huawei Watch GT 4 Tembus 6.000 Unit dalam Sepekan
Smartwatch Ini Bisa...
Smartwatch Ini Bisa Cegah Hipertensi dengan dengan Pemantauan Tekanan Darah 24 Jam
Bidik Anak Muda, Huawei...
Bidik Anak Muda, Huawei Mau Boyong Smartwatch Terbaru ke Indonesia
Huawei Watch GT2e Akhir...
Huawei Watch GT2e Akhir Pekan Ini Goda Kaum Muda Indonesia
Berita Terkini
Jaminan Aman dari Komdigi:...
Jaminan Aman dari Komdigi: Merger XL-Smartfren Tak Akan Berujung PHK!
4 jam yang lalu
Restu Komdigi: XL dan...
Restu Komdigi: XL dan Smartfren Resmi Bersatu, Apa Dampaknya?
10 jam yang lalu
Cara Cek Layar iPhone...
Cara Cek Layar iPhone Terkena Shadow atau Dead Pixel, Ternyata Mudah
11 jam yang lalu
Lomba Balap Sperma untuk...
Lomba Balap Sperma untuk Tes Kesuburan Siap Digelar di AS
13 jam yang lalu
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
14 jam yang lalu
Perplexity Tawarkan...
Perplexity Tawarkan AI kepada Samsung dan Lenovo
15 jam yang lalu
Infografis
Peralatan Militer dari...
Peralatan Militer dari Berbagai Pangkalan AS Dikirim ke Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved