Apple Tahun Depan Bakal Kenalkan IPad Termurah

Sabtu, 02 Desember 2017 - 12:11 WIB
Apple Tahun Depan Bakal...
Apple Tahun Depan Bakal Kenalkan IPad Termurah
A A A
CUPERTINO - Pada kwartal pertama 2017, Apple secara mengejutkan mengenalkan iPad dengan harga terjangkau di kelas layar berbentang 9,7 inci. Sekarang, sebuah laporan mengklaim bahwa Tim Cook & Co sedang mempertimbangkan untuk merilis model baru yang akan semakin murah harganya.

Menurut sumber Digitimes, model baru dengan layar 9,7 inci akan dilempar ke pasaran pada kuartal kedua 2018. Versi termurah dari iPad ini akan dijual dengan harga sekitar USD259.
Jika informasi ini benar, itu berarti model baru tersebut akan memiliki harga lebih murah USD70 dibandingkan yang beredar sekarang.

Seperti diketahui pasar tablet global telah mengalami penurunan selama beberapa tahun terakhir. Tetapi tablet baru Apple berhasil mencatat kesuksesan besar. Menurut pemasukan pendapatan Cupertino (kantor pusat Apple) pada November, perusahaan mencatat pertumbuhan dua digit penjualan iPad selama dua kuartal terakhir.

Sumber yang disebutkan dalam laporan tersebut juga memprediksi bahwa harga murah untuk iPad baru ini akan memacu gelombang persaingan baru antara Apple dan pesaing utamanya di tablet, yakni Samsung, Amazon, Huawei, dan Lenovo.
(mim)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7173 seconds (0.1#10.24)