XL Axiata Perkenalkan Aplikasi Nelpin

Jum'at, 27 Oktober 2017 - 22:23 WIB
XL Axiata Perkenalkan...
XL Axiata Perkenalkan Aplikasi Nelpin
A A A
JAKARTA - PT XL Axiata memperkenalkan aplikasi Nelpin (Nelayan Pintar) kepada seluruh nelayan di Indonesia agar dapat memanfaatkan teknologi untuk bekerja di tengah laut melalui jaringan operator tersebut.

Caretaker Vice President XL Axiata East Region, Mochamad Imam Mualim mengatakan aplikasi Nelpin pada program Nelayan Go Online untuk menyiapkan nelayan memasuki era digitalisasi di Indonesia. Menurutnya, XL Axiata telah bekerja sama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) serta Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk mendorong nelayan segera go digital.

"Sekarang giliran nelayan dari Banyuwangi, Jawa Timur, yang mendapatkan donasi ini agar segera dipergunakan untuk meningkatkan produktivitas. Penyerahan Perangkat Nelayan pintar ini dilakukan di Desa Kedungrejo, Kecamatan Muncar, Banyuwangi," ujarnya dalam keterangan resmi di Jakarta, Jumat (27/10/2017).

Imam optimistis melalui dukungan XL Axiata kepada nelayan kali ini, dapat memberikan manfaat bagi masyarakat untuk meningkatkan kualitas hidup termasuk secara ekonomi, pendidikan, kesehatan dan bidang sosial.

Aplikasi Nelpin memiliki sejumlah fitur yang bermanfaat untuk mendukung seluruh aktivitas nelayan saat melaut maupun untuk mengenai kondisi pasar ikan. Fitur lain yang disediakan XL Axiata pada aplikasi itu antara lain menyediakan informasi arah dan kecepatan angin, tinggi gelombang, posisi atau koordinat nelayan (GPS), lokasi berkumpul ikan.

"Selain itu juga tersedia informasi terkait harga ikan terupdate, juga permintaan atas jenis-jenis ikan. Aplikasi Nelpin ini dirancang oleh Kementerian KKP dan ditargetkan untuk bisa dimanfaatkan bagi para nelayan di seluruh Indonesia," ujarnya.

Menurutnya, seluruh nelayan penerima manfaat ini akan mendapatkan gratis paket data selama dua bulan dan handset dari XL Axiata. Sementara itu, dari sisi jaringan untuk mendukung pengoperasian Nelpin, XL Axiata telah menyediakan layanan 4G LTE dan 3G yang memadai di lokasi-lokasi implementasi Program Nelayan Go Online ini.

"Jaringan tersebut juga bisa menjangkau lepas pantai tempat nelayan menangkap ikan dengan memanfaatkan Nelpin. Sebelumnya, program ini sudah terimplementasi antara lain di Makasssar, dan Medan," tuturnya.
(ven)
Berita Terkait
Pelanggan 4G XL Axiata...
Pelanggan 4G XL Axiata Tembus 90%, BTS 3G Tersisa 4.221
XL Axiata Punya 2.300...
XL Axiata Punya 2.300 BTS 4G di Aceh, Melayani 1 Juta Pelanggan
XL Mulai Demo Layanan...
XL Mulai Demo Layanan 5G, Ada 4K, VR, dan Cloud Gaming
Ultah ke 25, XL Axiata...
Ultah ke 25, XL Axiata Kenalkan Layanan XL SATU
Internet Fiber XL Satu...
Internet Fiber XL Satu Kini Ditawarkan Hanya Rp276 Ribu Per Bulan
Link Net dan XL Axiata...
Link Net dan XL Axiata Gabungkan Layanan Internet di Dalam dan Luar Rumah
Berita Terkini
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
2 jam yang lalu
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
2 jam yang lalu
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Samsung, Wajib Tahu!
3 jam yang lalu
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
19 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
23 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
1 hari yang lalu
Infografis
5 Rekomendasi Aplikasi...
5 Rekomendasi Aplikasi Desain Grafis yang Cocok untuk Pemula
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved