Hadirkan Layanan Streaming Video, XL Jamin Kualitas Jaringan

Selasa, 21 Maret 2017 - 11:02 WIB
Hadirkan Layanan Streaming...
Hadirkan Layanan Streaming Video, XL Jamin Kualitas Jaringan
A A A
JAKARTA - PT XL Axiata (XL) baru saja meluncurkan paket Xtra Combo untuk menikmati bagi masyarakat Indonesia. Melalui layanan terbaru dari XL ini, pelanggan dapat menikmati Youtube tanpa kuota dan akses Genflix secara gratis.

Dengan menghadirkan layanan ini, XL tentunya akan dihadapkan pada urusan jaringan. Sebab walau bagaimanapun menonton video tanpa ngadat tentunya menjadi permintaan para pelanggan.

Dalam hal ini, GM Product Private PT XL, Roy Wisnu Wibowo menjamin kelancaran jaringan bagi para konsumen untuk dapat menikmati layanan terbaru dari XL.

"Untuk saat ini network kita untuk kecepatan 4G dan 3G masih sangat baik. Hal ini juga yang menjadi andalan kita untuk menjalin kerjasama ini," ujar Roy, di Jakarta, Senin (20/3/2017).

Meski begitu Roy mengungkapkan, akan selalu memantau kualitas jaringan yang ada demi kenyamanan para konsumen.

"Kita juga akan monitoring kualitas dari jaringan XL sendiri untuk menawarkan kualitas. Selain itu kita juga akan bertanya pada para mitra seperti Youtube dan Genflix terkait jaringan yang dimiliki," tandasnya.

Program Tanpa Kuota di YouTube dan akses gratis Genflix ini bisa didapatkan oleh seluruh pelanggan XL Axiata. Pelanggan bisa mendapatkannya dengan membeli Paket Xtra Combo melalui berbagai saluran penjualan XL Axiata, seperti UMB *123#, aplikasi myXL, XL Center dan toko-toko XL lainnya.

Selain itu, secara teknis dan teknologi, melalui jaringan 4G LTE, pelanggan akan lebih nyaman dalam mengakses konten-konten video karena kecepatan akses 4G bisa mencapai 100 Mbps.
(wbs)
Berita Terkait
Pelanggan 4G XL Axiata...
Pelanggan 4G XL Axiata Tembus 90%, BTS 3G Tersisa 4.221
XL Axiata Punya 2.300...
XL Axiata Punya 2.300 BTS 4G di Aceh, Melayani 1 Juta Pelanggan
XL Mulai Demo Layanan...
XL Mulai Demo Layanan 5G, Ada 4K, VR, dan Cloud Gaming
Ultah ke 25, XL Axiata...
Ultah ke 25, XL Axiata Kenalkan Layanan XL SATU
Link Net dan XL Axiata...
Link Net dan XL Axiata Gabungkan Layanan Internet di Dalam dan Luar Rumah
Internet Fiber XL Satu...
Internet Fiber XL Satu Kini Ditawarkan Hanya Rp276 Ribu Per Bulan
Berita Terkini
Raksasa Teknologi Terguncang:...
Raksasa Teknologi Terguncang: Apple Kehilangan USD300 Miliar Akibat Tarif Trump
1 hari yang lalu
Perbandingan Nintendo...
Perbandingan Nintendo Switch 2 dan Nintendo Switch: Harga, Spesifikasi, Desain, dan Fitur
1 hari yang lalu
Inilah Rusa Kutub Belang...
Inilah Rusa Kutub Belang Langka Norwegia yang Menghebohkan Dunia
1 hari yang lalu
Fosil Hewan Tertua di...
Fosil Hewan Tertua di Dunia Dickinsonia Ini Berumur 558 Juta Tahun!
1 hari yang lalu
Daftar Terlengkap Game...
Daftar Terlengkap Game Nintendo Switch 2 2025: Tanggal Rilis, Harga, dan Fitur
1 hari yang lalu
Alasan Jangan FOMO Pre-Order...
Alasan Jangan FOMO Pre-Order Nintendo Switch 2 Sekarang!
1 hari yang lalu
Infografis
Timnas AMIN Ingin Hadirkan...
Timnas AMIN Ingin Hadirkan Sri Mulyani dan Tri Rismaharini di MK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved