XL Gandeng Protelindo Dukung Penyehatan Industri Telekomunikasi

Rabu, 29 Juni 2016 - 17:02 WIB
XL Gandeng Protelindo...
XL Gandeng Protelindo Dukung Penyehatan Industri Telekomunikasi
A A A
JAKARTA - PT XL Axiata Tbk (XL) dan PT Profesional Telekomunikasi Indonesia (Protelindo) lakukan kerjama dalam upaya penyehatan industri telekomunikasi nasional. Sebelumnya kedua belah pihak telah menandatangani perjanjian pembelian aset pada 28 Maret 2016 lalu.

Dalam hal ini, aset yang dimaksud adalah berupa menara telekomunikasi sejumlah 2.500 menara dengan total transaksi mencapai Rp 3,5 triliun dan saat ini proses terkait pembelian menara tersebut hampir rampung.

"Saya berharap, selain akan menyehatkan XL secara finansial, kerjasama ini juga akan memberikan kontribusi kepada penyehatan industri telekomunikasi. Menara yang dibeli oleh Protelindo selanjutnya bisa disewakan lagi kepada operator lainnya sehingga efisiensi bisa didapatkan pula oleh operator lainnya," ujar Presiden Direktur dan CEO XL, Dian Siswarini, di Jakarta, Rabu (29/6/2016).

Sementara itu Direktur Utama Protelindo, Aming Santoso mengatakan, "Kami berharap untuk dapat terus melanjutkan kerjasama jangka panjang yang produktif dengan XL dan kami juga berharap untuk dapat mendukung XL memberikan pelayanan terbaik kepada para pelanggannya secara berkelanjutan".

Bersamaan dengan penandatanganan Perjanjian Pembelian Aset, XL dan Protelindo juga menandatangani Perjanjian Induk Sewa Menara dimana XL telah setuju untuk menyewa kembali 2.433 menara dari Protelindo untuk jangka waktu 10 tahun.

XL juga mendapatkan persyaratan sewa yang kompetitif sebagai penyewa utama yang memberikan manfaat bagi XL berupa penghematan atas belanja modal dan biaya operasional perusahaan. Pengukuhan kerjasama ini dihadiri pula oleh Menterei Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) sebagai regulator industri telekomunikasi.
(dol)
Berita Terkait
Pelanggan 4G XL Axiata...
Pelanggan 4G XL Axiata Tembus 90%, BTS 3G Tersisa 4.221
XL Axiata Punya 2.300...
XL Axiata Punya 2.300 BTS 4G di Aceh, Melayani 1 Juta Pelanggan
XL Mulai Demo Layanan...
XL Mulai Demo Layanan 5G, Ada 4K, VR, dan Cloud Gaming
Ultah ke 25, XL Axiata...
Ultah ke 25, XL Axiata Kenalkan Layanan XL SATU
Internet Fiber XL Satu...
Internet Fiber XL Satu Kini Ditawarkan Hanya Rp276 Ribu Per Bulan
Link Net dan XL Axiata...
Link Net dan XL Axiata Gabungkan Layanan Internet di Dalam dan Luar Rumah
Berita Terkini
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
2 jam yang lalu
Daftar Aplikasi Goblok...
Daftar Aplikasi Goblok di Play Store, Nomor 2 Paling Banyak di Download
4 jam yang lalu
Lempeng Tektonik Berubah...
Lempeng Tektonik Berubah Drastis, Riset Klaim India Mulai Terbagi Jadi Dua
6 jam yang lalu
Mengikuti Selera Pasar...
Mengikuti Selera Pasar dan Tren Kuliner, LG InstaView Tampilkan Kemewahan dan Kepraktisan
6 jam yang lalu
Apple Pindahkan produksi...
Apple Pindahkan produksi iPhone untuk Pasar AS ke India
6 jam yang lalu
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
14 jam yang lalu
Infografis
Senjata Makan Tuan,...
Senjata Makan Tuan, Tarif Trump Ancam Industri Senjata AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved