Varian Terendah iPhone 7 Gunakan Memori 32GB

Selasa, 31 Mei 2016 - 23:33 WIB
Varian Terendah iPhone 7 Gunakan Memori 32GB
Varian Terendah iPhone 7 Gunakan Memori 32GB
A A A
TAIWAN - Tak seperti biasanya, Apple kini tidak menggunakan chip flash memori dengan kapasitas kecil, seperti pada iPhone 5s Apple yang menghilangkan chip flash memori 8GB. Bahkan kabar terbaru terkait produk terbarunya yaitu iPhone 7, paling rendah untuk produk termurahnya akan menggunakan flash memori berkapasitas 32GB.

Seperti dilansir dari WCCFtech, Selasa (31/5/2016), ini terbilang masuk akal karena pada sistem operasi iOS 9, bila menggunakan perangkat dengan memori internal 8GB akan lemot. Belum lagi digunakan untuk menyimpan foto dan lagu serta beberapa file data aplikasi, pastinya penggunaan memori internal yang terbatas akan sangat menyiksa.

Bahkan dengan ukuran 16GB pun masih terbilang pas-pasan, mengingat untuk sistem sendiri Apple bisa memakan penyimpanan internal sekitar 5-7GB. Langkah Apple untuk menggunakan flash memori dengan kapasitas 32GB bisa dikatakan masuk akal, karena akan menampung file sistem dan file multimedia.

iPhone 7 bakal memiliki varian memori internal paling tinggi yakni hingga 256GB, jumlah yang sangat banyak untuk ukuran sebuah smartphone. Namun kabar ini masih belum mendapatkan konfirmasi dari pihak Apple. Tapi bila melihat perkembangan sistem operasi dari Apple, iOS, akan memakan lebih banyak memori internal nantinya untuk versi terbarunya, kita tunggu saja.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7850 seconds (0.1#10.140)
pixels