Microsoft Kembangkan Sistem Sensor Pada Layar Smartphone

Senin, 09 Mei 2016 - 23:19 WIB
Microsoft Kembangkan...
Microsoft Kembangkan Sistem Sensor Pada Layar Smartphone
A A A
WASHINGTON - Meski tidak memiliki popularitas sebaik para kompetitor untuk urusan smartphone. Namun Microsoft tampaknya tidak patah arang, perusaahan asal Amerika ini justru terus berinovasi dengan menghadirkan teknologi canggih bagi perangkatnya dengan platform windows.

Dilansir dari The Verge, Senin (9/5/2016), kabarnya Microsoft saat ini tengah mengembangkan sistem layar sentuh terbaru pada Windows Phone. Dimana melalui sistem "pre-touch sensing", perangkat dapat mendeteksi jari-jari penggunanya hanya dalam jarak beberapa centi meter saja tanpa harus menyentuhnya secara langsung. Jika sudah terdeteksi, menu ponsel akan tampil secara otomatis.

Selain itu, sistem ini juga dapat mendeteksi kebiasaan penggunanya dalam hal memegang perangkat. Jadi, ketika Anda menggenggam ponsel dengan tangan kanan maka menu akan muncul diri kanan begitu juga sebaliknya.

Sebenarnya sistem yang dikembangkan oleh Microsoft saat ini bukanlah merupakan hal baru. Sebelumnya Apple juga pernah memperkenalkan teknologi serupa yang disebut dengan 3D touch. Hanya saja, pada sistem ini pengguna harus tetap menyentuh layar ponsel.

Sampai saat ini belum ada keterangan resmi apakah teknolgi yang dikembangkan oleh Microsoft ini akan disematkan pada ponsel Lumia terbaru, menarik untuk ditunggu.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0591 seconds (0.1#10.140)