Samsung Gandeng de Grisogono Rancang Smartwatch Gear S3

Selasa, 26 April 2016 - 11:47 WIB
Samsung Gandeng de Grisogono...
Samsung Gandeng de Grisogono Rancang Smartwatch Gear S3
A A A
SEOUL - Strategi baru yang dilakukan Samsung agar tampilan desain jam tangan pintarnya lebih ciamik menggandeng perusahaan perhiasan Swiss de Grisogono. Hasilnya, smartwatch Gear S2 disulap layaknya perhiasan yang bertabur berlian.

Seperti dilansir dari Ubergizmo, Selasa (26/4/2016), bahkan rencanannya dua perusahaan ini akan kembali melakukan kolaborasi untuk menghadirkan smartwatch Gear S3. Rencana ini sudah menjadi rahasia umum, bahkan The Korean Herald juga melaporkan akan di buat produk Gear S3 versi edisi terbatas yang super mewah.

Meskipun banyak beredar rumor, pihak Samsung sendiri saat ini belum mengumumkan smartwatch terbarunya. Namun dugaan perusahaan akan merilis Gear S3 versi limited edition cukup kuat untuk tahun 2016.

Jika Gear S2 diluncurkan pada Agustus 2015, hal yang sama mungkin juga terjadi pada smartwatch Gear S3 yang bakal diluncurkan pada Agustus 2016 mendatang.

“Kami sedang bekerja sama dengan Samsung untuk mengembangkan smartwatch generasi mendatang,” ujar pejabat de Grisogono pada acara Conde Nast Luxury Conference.

Bukan tanpa alasan meluncurkan smartwatch bertabur berlian karena saat ini banyak permintaan smartwatch mewah. Selain Samsung, Apple juga pernah meluncurkan Apple Watch yang berkolaborasi dengan brand ternama seperti Hermes. Bagaimana hasilnya, kita tunggu saja.
(dol)
Berita Terkait
Video Pendek Benarkan...
Video Pendek Benarkan Galaxy Unpacked Ungkap Lima Perangkat Baru Samsung
Foto Bocoran Baru Galaxy...
Foto Bocoran Baru Galaxy Watch 3 Beberkan Desain Ulang OS Tizen
Mengulik 4 Fitur Andalan...
Mengulik 4 Fitur Andalan Samsung Galaxy Watch6
Perbandingan Smartwatch...
Perbandingan Smartwatch Samsung, Huawei, Xiaomi, Google, dan Apple Watch
Galaxy Watch 7 Bantu...
Galaxy Watch 7 Bantu Pengguna Jaga Gaya Hidup Sehat
Samsung Galaxy Watch3...
Samsung Galaxy Watch3 Kantongi Sertifikasi NBTC Thailand
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
3 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
7 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
12 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
13 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
15 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
17 jam yang lalu
Infografis
Tak Dilirik Klub Besar,...
Tak Dilirik Klub Besar, David De Gea Dikabarkan Segera Pensiun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved