Proses Pencarian Bing iPhone Kini Lebih Cepat

Kamis, 19 November 2015 - 09:30 WIB
Proses Pencarian Bing...
Proses Pencarian Bing iPhone Kini Lebih Cepat
A A A
CUPERTINO - Pencarian di ponsel tidak terlihat jauh berbeda dari pencarian di PC, tetapi tim Bing Microsoft mencoba mengubah semua itu dengan aplikasi Bing iPhone baru, yang kini tersedia. Keunggulan Bing iPhone baru ini adalah proses pencarian yang menjadi lebih cepat.

Dikutip dari Pcmag, Kamis (19/11/2015), perlu diakui perjuangan Bing cukup berat melawan dominasi Google sebagai mesin pencarian. Microsoft mencatatkan, hingga awal tahun 2015 Bing berhasil meningkatkan pangsa pasar lebih dari 20% dan memperoleh keuntungan di laporan keuangan kuartal terakhir.

Aplikasi Bing kini menggunakan latar belakang yang selalu mengalami perubahan setiap hari. Tren Microsoft keluar dengan perangkat lunak platform Windows 10 untuk desktop dan ponsel, yang dibuktikan dengan Arrow Launcher pada Android dan iOS.

Aplikasi Bing baru ini mampu melihat daftar hasil pencarian dan dapat mengambil tindakan dengan menggunakan aplikasi pada ponsel. Aplikasi baru ini dilatarbelakangi dengan Microsoft Knowledge dan Action Graph API yang tersedia untuk pengembang aplikasi pihak ketiga.

"Action Graph API berisi lebih dari 21 miliar fakta terkait, 18 miliar link ke kata kunci dan lebih dari 5 miliar hubungan antara entitas," menurut Microsoft. Jadi, jika ingin mencari sebuah lagu seperti Courtney Barnett "Pedestrian at Best", Anda dapat memutar video, seperti yang bisa didapatkan dari aplikasi pencarian Google. Termasuk lirik dan ikon aplikasi untuk iTunes, Spotify, YouTube, dan Amazon jika anda ingin membeli lagu atau membukanya di aplikasi lain.

Pencarian lokasi memiliki peranan kunci dalam aplikasi. Bahkan, tombol pertama di bawah tombol pencarian utama adalah Near Me, ketika diketuk menawarkan pilihan logis seperti Sarapan (atau makan siang atau malam, tergantung pada waktu), Gas, Groceries, Bar, Bioskop, Taman, dan sebagainya.

Seperti aplikasi pencarian Google, aplikasi ini dapat digunakan dengan menggunakan suara dan menggunakan kamera iPhone untuk mendapatkan QR barcode serta hasil pencarian. Aplikasi Bing bisa di-download secara gratis di iTunes App Store.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1330 seconds (0.1#10.140)