Aplikasi Bahasa Isyarat Hadir bagi Pengguna iOS

Selasa, 11 Agustus 2015 - 21:03 WIB
Aplikasi Bahasa Isyarat Hadir bagi Pengguna iOS
Aplikasi Bahasa Isyarat Hadir bagi Pengguna iOS
A A A
LONDON - Kabar baik datang bagi pengguna ponsel dengan sistem operasi iOS. Kini, hadir aplikasi keyboard menggunakan bahasa isyarat bernama Signily. Melalui aplikasi ini, pengguna tidak perlu beralih menggunakan keyboard untuk berkomunikasi cukup menggunakan handshapes bahasa isyarat resmi.

Dilansir dari Lifehacker, Selasa (11/8/2015), ada beberapa aplikasi serupa di luar sana, tapi Signily merupakan aplikasi yang paling beragam dengan berbagai warna kulit yang tersedia untuk setiap handshape.

Menurut Signily, aplikasi ini dibangun dengan membaginya dalam tiga kategori, yakni pemula, menengah dan lanjutan.

Kategori pemula adalah mereka yang tidak tahu banyak tentang bahasa isyarat tangan dan mereka dapat menggunakan keyboard dalam pengaturan QWERTY untuk dipelajarinya lebih lanjut.

Untuk kategori menengah, pengguna dapat menggunakan ke Signily dengan cara chatting bersama teman-teman. Kategori menengah dapat menggunakan bahasa isyarat dan belajar lebih cepat.

Bagi para pengguna tingkat lanjut atau mungkin yang sudah fasih dapat mengumpulkan handshapes, bermain pada tanda-tanda dan menggunakan keyboard dengan cara apapun yang mereka suka.

Semua uang yang terkumpul dari aplikasi ini untuk proyek emoji ASLized, yang ingin mengintegrasikan handshapes resmi bahasa isyarat ke Unicode dan membuat mereka mendapat persetujuan dari Konsorsium Unicode.

Saat ini, Signily hanya tersedia di perangkat iOS, dan akan segera menyusul pada ponsel Android dan tablet.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9068 seconds (0.1#10.140)