Ini Kabar Buruk Bagi Pemilik Windows Phone

Jum'at, 12 Juni 2015 - 09:40 WIB
Ini Kabar Buruk Bagi...
Ini Kabar Buruk Bagi Pemilik Windows Phone
A A A
WASHINGTON - Microsoft baru-baru ini mengonfirmasi bahwa akan merilis Windows 10 pada 29 Juli mendatang. Sayang, berita buruk justru mampir di telinga pemilik Window Phone.

Dikutip dari BGR, Jumat (12/6/2015), secara tidak sengaja Microsoft membocorkan kerangka waktu peluncuran update ponsel Windows 10 dalam presentasi ke salah satu mitranya. Dari slide yang diperoleh Neowin, perusahaan Raksasa Software tersebut berencana membuat update Windows 10 ke Windows Phone di akhir September, atau akhir kuartal berikutnya.

Meskipun begitu, tidak ada tanggal rilis yang pasti Windows 10 untuk ponsel. Selain itu, informasi kerangka waktu peluncuran Windows 10 Mobile disampaikan kepada OEM dan mitra. Artinya, sebagian besar konsumen mungkin harus menunggu lebih lama lagi, sampai perangkat yang ada dapat diperbarui untuk pengguna Windows 10.

Windows sudah menguji OS mobile next-gen melalui program Insider. Diharapkan update dapat sedikit lebih awal, atau setidaknya memiliki akses lebih dulu untuk versi yang hampir selesai dari perangkat lunak tersebut.

Microsoft juga diharapkan akan meluncurkan handset Windows Phone high-end segera. Tetapi perangkat ini tidak mungkin keluar sebelum Windows 10 Mobile siap digelar.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7060 seconds (0.1#10.140)