1,5 Miliar Nama Pengguna Twitter yang Tidak Aktif Akan Dilelang Elon Musk

Kamis, 12 Januari 2023 - 23:59 WIB
loading...
1,5 Miliar Nama Pengguna...
Twitter berencana untuk mmenjual 1,5 miliar nama pengguna yang tidak aktif melalui proses lelang. Foto/Twitter
A A A
SAN FRANSISCO - Twitter berencana untuk mmenjual 1,5 miliar nama pengguna yang tidak aktif melalui proses lelang. Penjualan tersebut merupakan bagian dari rencana untuk menghasilkan pendapatan untuk platform media sosial milik Elon Musk ini.

Elon Musk yang mengakuisisi Twitter seharga USD44 miliar pada Oktober 2022, menyalahkan "kelompok aktivis yang menekan pengiklan" atas penurunan pendapatan pada November. Sejak saat itu, miliarder teknologi ini telah memperkenalkan metode baru untuk meningkatkan arus kas.

Termasuk menjual tanda centang Blue Tick seharga USD8 per bulan sebagai bagian dari layanan berlangganan Twitter Blue yang diperbarui. Sebab, Twitter kehilangan USD4 juta sehari setelah para pengiklan menarik diri ketika Elon Musk mengambil alih platform media sosial ini.



Lelang online untuk nama pengguna unik yang ditautkan ke akun yang tidak aktif dapat lebih lanjut mengeksploitasi aliran pendapatan yang belum dimanfaatkan sebelumnya. Meskipun hanya sebagian kecil dari 1,5 miliar pegangan yang tidak digunakan kemungkinan akan memiliki nilai yang signifikan.

The New York Times yang pertama kali melaporkan kabar ini, belum mendapat keterangan secara detail apakah Twitter berencana untuk melanjutkan pelelangan ini. Sebelumnya, Elon Musk mengatakan bahwa perusahaan akan menghapus akun yang sudah lama tidak men-tweet atau login.

“Twitter akan segera membebaskan ruang nama dari 1,5 miliar akun. Ini adalah penghapusan akun yang jelas tanpa tweet [dan] tidak ada login selama bertahun-tahun,” cuit Elon Musk pada 9 Desember dikutip dari laman independent. Kamis (12/1/2023).



Pengumuman tersebut menimbulkan kekhawatiran di antara beberapa pengguna, terhadap pengguna terkenal yang telah meninggal karena bisa kena dalam pembersihan tersebut. Di antara akun yang berpotensi terpengaruh adalah ilmuwan komputer Hal Finney, orang pertama yang men-tweet tentang bitcoin atau menerima transaksi cryptocurrency.

“Akun Twitter Hal Finney harus dipertahankan @elonmusk. Tolong jangan bersihkan,” tulis seorang pengguna. Baik Twitter maupun Elon Musk belum mengeluarkan komentar untuk menanggapi rencana pelelangan ini lebih lanjut.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Elon Musk Umumkan X...
Elon Musk Umumkan X Diserang Besar-besaran
Gunakan Starlink, Elon...
Gunakan Starlink, Elon Musk Ancam Ukraina untuk Berhenti Perang
Meluncur Tak Terkendali,...
Meluncur Tak Terkendali, Roket SpaceX Meledak di Luar Angkasa
Grox 3 Diluncurkan,...
Grox 3 Diluncurkan, Ini Kelebihannya Dibandingkan AI ChatGPT dan DeepSeek
Roket Elon Musk Kembali...
Roket Elon Musk Kembali Bikin Masalah bagi Penduduk Bumi
Diklaim Lebih Pintar...
Diklaim Lebih Pintar dari DeepSeek, Elon Musk Luncurkan Grok 3
Elon Musk Siap Umumkan...
Elon Musk Siap Umumkan Kecerdasan Buatan Terpintar Grok-3 Besok!
Menolak Membeli TikTok,...
Menolak Membeli TikTok, Elon Musk Justru Tertarik Memiliki OpenAI
Kontroversi Elon Musk...
Kontroversi Elon Musk Bikin Pengguna Tesla Menyesal? Ini Faktanya!
Rekomendasi
MNC University dan Gaoxin...
MNC University dan Gaoxin Education Group Jajaki Peluang Kerja Sama
Siapkan Skenario Terburuk,...
Siapkan Skenario Terburuk, Uni Eropa Siapkan Peta Jalan Pertahanan sebagai Pengganti NATO
Takaran MinyaKita Disunat,...
Takaran MinyaKita Disunat, Wamentan: Jangan Ingin Untung Sesaat, Rakyat Dikorbankan
Berita Terkini
Ini Jadwal Gerhana Bulan...
Ini Jadwal Gerhana Bulan Total di Ramadan 2025, Bisa Lihat di Indonesia?
32 menit yang lalu
Fungsi dan Cara Kerja...
Fungsi dan Cara Kerja Selaput Mata Buaya, Rahasia Unik Sang Predator
1 jam yang lalu
Syarat dan Cara Tukar...
Syarat dan Cara Tukar Uang Secara Online, Praktis Via Situs Resmi BI
2 jam yang lalu
Indonesia dan Masa Depan...
Indonesia dan Masa Depan AI: SDM, Infrastruktur, dan Regulasi Jadi Kunci
4 jam yang lalu
5 Hewan Endemik China...
5 Hewan Endemik China yang Mengejutkan, Salah Satunya Panda Raksasa
5 jam yang lalu
Resmi Hadir di Indonesia,...
Resmi Hadir di Indonesia, HUAWEI Mate X6 Miliki Body Ramping, Tangguh, dan Makin Multitasking
8 jam yang lalu
Infografis
Daftar Nama Tim yang...
Daftar Nama Tim yang Akan Mengelola Tambang Muhammadiyah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved