Deretan Game PES eFootball yang Menjadikan Lionel Messi Sebagai Bintang Cover

Sabtu, 17 Desember 2022 - 16:05 WIB
loading...
Deretan Game PES eFootball...
Deretan Game PES eFootball yang menjadikan Lionel Messi sebagai bintang cover cukup banyak. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Deretan Game PES eFootbal l yang menjadikan Lionel Messi sebagai bintang cover cocok untuk dikoleksi. Apalagi, jika nanti Argentina memenangi Piala Dunia Qatar 2022.

PES atau Pro Evolution Soccer sendiri merupakan permainan konsol video sepak bola buatan Konami. Namun, produsen game asal Jepang itu memperkenalkan nama baru untuk PES, yakni eFootball.

Konami pertama kali menggunakan nama eFootball pada 2019 lalu untuk rilisan game sepak bola mereka. Namun, mereka tidak menghilangkan sepenuhnya nama PES yang sudah melekat dihati penggemar.

Sama seperti PES, eFootball juga menggunakan pemain-pemain bintang sepak bola untuk dijadikan cover game. Lionel Messi menjadi salah satu yang paling sering menghiasi sampul game PES dan juga eFootball.

Pro Evolution Soccer 2009
Lionel Messi masuk ke tim utama FC Barcelona pada 2003 yang merupakan lulusan La Masia, akademi milik Berceona. Pada 2005, pemain asal Argentina itu untuk pertama kalinya menjadi starter di dalam tim.

Performa impresif yang ditunjukkan Messi dalam setiap pertandingan membuat Konami memilihnya untuk dijadikan sampul game PES 2009.
Pemilihan tersebut sangat tepat karena Messi berhasil membantu Bercelona meraih treble musim 2008/09.

Pro Evolution Soccer 2010
Kehebatan Lionel Messi membuat Konami kembali memasangnya sebagai bintang cover game besutannya tersebut. Hanya saja kali ini disandingkan dengan Fernando Torres yang masih bermain untuk Liverpool.

Lagi-lagi pemilihan tersebut sangat tepat karena sang bintang berhasil meraih Ballon d’Or pertamanya pada musim 2009/10 setelah mencetak total 47 gol.

Messi juga menjadi pencetak gol terbanyak di La Liga dengan menyarangkan 34 bola di gawang lawan dalam 35 pertandingan yang dilakoninya. Itu juga membantu Barcelona kembali meraih trofi La Liga.

Pro Evolution Soccer 2011
Kemampuan dan ketenaran Lionel Messi membuat Konami lagi-lagi memilihnya sebagai sampul game PES 2011. Kali ini, sosoknya hanya sendiri dengan menunjukkan pergerakannya saat mengolah bola.

Game yang dirilis pada 20 Oktober 2011 itu ditujukan untuk PS2, Xbox 360, PS3, dan Nintendo Wii. Ini juga menjadi yang terakhir Messi menjadi bintang sampul game PES karena digantikan oleh rivalnya Cristiano Ronaldo di PES 2012.

Pro Evolution Soccer 2017
Deretan Game PES eFootball yang Menjadikan Lionel Messi Sebagai Bintang Cover

Sosok Lionel Messi kembali menghiasi sampul game sepak bola besutan Konami pada PES 2017. Tapi ia tidak sendiri, terlihat beberapa rekan setimnya seperti Luis Surez, Andreas Iniesta, Gerard Pique, Neymar, ada dalam sampul tersebut.

Wajar saja, pada saat itu Barcelona memiliki sejumlah pemain besar yang membawa mereka meraih segudang prestasi. Sekadar informasi, sampul yang ditentukan berdasarkan pertasi sebuah tim atau pemain di musim sebelumnya.

Untuk itu, cover PES 2017 muncul berdasarkan prestasi Barcelona yang memenangi trofi La Liga, Copa Del Rey, UEFA Super Cup, dan FIFA Club World Cup.



eFootball PES 2020 sampai eFootball 2023
Deretan Game PES eFootball yang Menjadikan Lionel Messi Sebagai Bintang Cover

Dirilis pada 10 September 2019, eFootball karena berfokus pada fitur online yang menghadirkan konten-konten berbayar. Konami masih mengandalkan Lionel Messi sebagai bintang cover untuk menarik minat pelanggannya.

Hingga eFootball 2023 yang dirilis pada 25 Agustus 2022, Konami masih menggunakan Messi untuk menghiasi sampul game sepakbola platform baru mereka. Hanya saja kali ini sang pemain sedang tidak beraksi di lapangan.

Gambar yang terpasang merupakan hasil jepretan di sebuah studio profesional untuk kebutuhan promosi game tersebut. Messi juga terikat kontrak dengan Konami untuk mempromosikan dan menjadi ambasadordarieFootball.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2663 seconds (0.1#10.140)