Protes Karyawan Semakin Tak Terbendung, Elon Musk Tutup Seluruh Kantor Twitter

Jum'at, 18 November 2022 - 20:57 WIB
loading...
Protes Karyawan Semakin Tak Terbendung, Elon Musk Tutup Seluruh Kantor Twitter
Elon Musk putuskan untuk menutup seluruh kantor Twitter sementara. FOTO/ IST
A A A
TEXAS - Elon Musk terpaksa menutup seluruh kantor Twitter lantaran takut perusahaan disabotase oleh karyawan yang tidak suka dengannya. Hal ini cukup beralasan, pasalnya gelombang protes karyawan Twitter terhadap dirinya semakin gencar.



Reporter senior dari The Verge, Zoe Schiffer menyampaikan kabar ini di media sosial Twitternya. Menurutnya tidak ada rincian pasti tentang mengapa ini dilakukan, namun diduga karena Elon Musk dan timnya takut karyawan akan menyabotase perusahaan.

"Twitter baru saja memberi tahu karyawan bahwa efektif segera, semua gedung kantor ditutup sementara dan akses lencana ditangguhkan," kata Zoe Schiffer, dikutip dari cuitannya, Jumat (18/11/2022).

"Tidak ada rincian yang diberikan mengapa. Kami mendengar ini karena Elon Musk dan timnya takut karyawan akan menyabotase perusahaan," lanjutnya.

Zoe Schiffer lebih lanjut menyampaikan bahwa kantor akan dibuka kembali pada tanggal 21 November. Sementara saat ini Elon Musk dan timnya masih mencoba mencari tahu karyawan Twitter mana yang harus mereka potong aksesnya.

"Mohon terus patuhi kebijakan perusahaan dengan tidak membicarakan informasi rahasia perusahaan di media sosial, dengan pers, atau di tempat lain," ujar Zoe Schiffer menirukan pengumuman perusahaan.

Untuk diketahui, belakangan ini banyak sekali karyawan Twitter yang protes akan kepemimpinan Elon Musk yang dinilai keras. Banyak karyawan yang menolak sistem kerja baru Twitter sehingga tidak sedikit dari mereka yang mengundurkan diri.

Elon Musk sendiri memang bertekad untuk merombak Twitter setelah berhasil membeli Twitter seharga Rp 682 triliun. Selain memecat banyak karyawan yang dinilai tak kompeten, dia juga memaksa karyawan yang tersisa untuk bekerja super keras dan menghapus sistem WFH.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3963 seconds (0.1#10.140)