Diajak Kerja Keras oleh Elon Musk, Ratusan Karyawan Twitter Langsung Kabur

Jum'at, 18 November 2022 - 11:20 WIB
loading...
Diajak Kerja Keras oleh...
Elon Musk ingin mengubah konsep dari Twitter jadi Twitter 2.0. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Ratusan karyawan Twitter langsung memutuskan berhenti kerja setelah pemilik baru Twitter Elon Musk meminta karyawan untuk kerja keras. Kondisi itu semakin memperpanjang daftar karyawan Twitter yang tidak lagi bekerja di sosial media tersebut.

Diketahui baru-baru ini Elon Musk ketahuan mengirimkan surat internal kepada karyawan Twitter mengenai gaya bekerja yang dia inginkan yakni gaya Twitter 2.0. Dalam surat itu dia menginginkan karyawan yang bergabung di Twitter harus bekerja keras.

"Artinya kalian harus bekerja keras dalam waktu yang panjang dan intensitas tinggi. Hanya performa luar biasa yang bisa diterima," tulis Elon Musk.

Masih dalam surat yang sama, pria kelahiran 28 Juni 1971 itu meminta komitmen karyawan Twitter yang tersisa mengenai permintaan tersebut. Karyawan yang setuju tinggal menekan tombol "Yes" yang ada dalam surat tersebut.

"Jika tidak bisa silahkan tinggalkan Twitter dan terima pesangon tiga bulan gaji," tulis Elon Musk.



Diajak Kerja Keras oleh Elon Musk, Ratusan Karyawan Twitter Langsung Kabur


Permintaan itu langsung membuat karyawan Twitter bereaksi. Dilaporkan The Verge, ratusan karyawan Twitter memutuskan untuk berhenti bekerja.

Mereka mengutarakan sikap mereka melalui Twitter dan mengatakan sama sekali tidak berminat dengan keinginan Elon Musk menciptakan Twitter 2.0.

Selain itu banyak karyawan Twitter yang tidak suka dengan cara Elon Musk menerima perbedaan cara pandang. Pasalnya baru-baru ini Elon Musk memecat karyawan Twitter hanya karena berselisih pendapat melalui Twitter. Termasuk mengenai akses Twitter yang dianggap lelet oleh Elon Musk seperti di Indonesia dan India.

Disebutkan The Verge saat ini Twitter memiliki sekitar 2.900 karyawan yang tersisa. Namun jumlah itu akan menurun drastis setelah surat Elon Musk diedarkan.



Diajak Kerja Keras oleh Elon Musk, Ratusan Karyawan Twitter Langsung Kabur


Bagi Elon Musk melihat karyawan Twitter pergi sudah bukan hal yang aneh. Pasalnya ketika baru kali datang ke Twitter, sebagai pemilik baru, dia langsung menghentikan 7.500 karyawan Twitter.

Pemutusan hubungan kerja yang sangat besar itu sendiri diyakini tidak akan membantu Elon Musk mewujudkan Twitter 2.0. Pasalnya sebagian besar staf Twitter yang sudah lama dan mengetahui seluk-beluknya malah sudah cabut duluan.

"Akan sangat berat buat Twitter untuk kembali atas kejadian ini meski pun kerja keras dilakukan," tulis salah satu staff Twitter yang dikutip The Verge.

Hal itulah yang membuat tanda pagar RIPTwitter saat ini trending. Banyak orang yang tidak yakin kemampuan Elon Musk bisa mengangkat Twitter setelah sebagian besar karyawannya pergi dan dipecat.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Elon Musk Umumkan X...
Elon Musk Umumkan X Diserang Besar-besaran
Gunakan Starlink, Elon...
Gunakan Starlink, Elon Musk Ancam Ukraina untuk Berhenti Perang
Meluncur Tak Terkendali,...
Meluncur Tak Terkendali, Roket SpaceX Meledak di Luar Angkasa
Grox 3 Diluncurkan,...
Grox 3 Diluncurkan, Ini Kelebihannya Dibandingkan AI ChatGPT dan DeepSeek
Roket Elon Musk Kembali...
Roket Elon Musk Kembali Bikin Masalah bagi Penduduk Bumi
Diklaim Lebih Pintar...
Diklaim Lebih Pintar dari DeepSeek, Elon Musk Luncurkan Grok 3
Elon Musk Siap Umumkan...
Elon Musk Siap Umumkan Kecerdasan Buatan Terpintar Grok-3 Besok!
Menolak Membeli TikTok,...
Menolak Membeli TikTok, Elon Musk Justru Tertarik Memiliki OpenAI
Kontroversi Elon Musk...
Kontroversi Elon Musk Bikin Pengguna Tesla Menyesal? Ini Faktanya!
Rekomendasi
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
Meghan Markle Buat Masalah...
Meghan Markle Buat Masalah Lagi dengan Kate Middleton Imbas Temui Pangeran Harry
Putin: Rusia Siap Gencatan...
Putin: Rusia Siap Gencatan Senjata dengan Ukraina
Berita Terkini
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
52 menit yang lalu
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
4 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
8 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
10 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
12 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
16 jam yang lalu
Infografis
Rencana AS Keluar dari...
Rencana AS Keluar dari NATO dan PBB Didukung Elon Musk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved