Daftar Harga iPhone 14 Resmi di Indonesia, Mana yang Termurah?

Jum'at, 04 November 2022 - 11:36 WIB
loading...
Daftar Harga iPhone...
iPhone 14 akhirnya bisa dibeli secara resmi di Indonesia. Foto: dok Apple
A A A
JAKARTA - iPhone 14 Series resmi melantai di Tanah Air, Jumat (4/11) pukul 00.00 WIB. Digimap selaku Apple Premium & Authorized Seller resmi di Indonesia menghadirkan keempat model yang terdiri dari iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.

Farrah Fausa Winarsih, Head of Marketing PT Mitra Zona Adiperkasa mengatakan, jajaran smartphone anyar ini hadir dengan desain muktahir dan tahan lama, peningkatan fitur kamera, dan kemampuan keselamatan baru.

“Pada iPhone 14 dan iPhone 14 Plus hadir dengan desain yang lebih besar, 6,1 inci untuk iPhone 14 dan 6,7 inci untuk iPhone 14 Plus, baterai lebih tahan lama dari sebelumnya, spek kamera yang disempurnakan dan pemrosesan gambar yang ditingkatkan," kata Farrah.

“Teknologi kamera iPhone 14 Series memungkinkan pemilik memotret foto yang lebih spektakuler dalam cahaya apapun terutama dalam pencahayaan rendah. Selain itu juga smartphone dapat mendeteksi kecelakaan mobil yang parah, kemudian memanggil layanan darurat saat pemilik tidak bisa melakukannya," lanjutnya.

Dalam menyambut kehadiran iPhone 14 Series diselenggarakan seremoni #DigimapIphoria yang dimeriahkan oleh Andien, Dion Wiyoko, Ayla Dimitri, Jovi Adhiguna, dan Ninda Felina. Selain itu ada juga kolaborasi desainer Rinaldy A. Yunardi.

Terkait harga iPhone 14 Series sendiri tidak berubah dari harga pre order pada 28 Oktober lalu. Berikut adalah rinciannya:

iPhone 14
- 128GB: Rp15.999.000
- 256GB: Rp18.999.000
- 512GB: Rp22.999.000

iPhone 14 Plus
- 128GB: Rp17.999.000
- 256GB: Rp20.999.000
- 512GB: Rp24.999.000

iPhone 14 Pro
- 128GB: Rp19.999.000
- 256GB: Rp22.999.000
- 512GB: Rp26.999.000
- 1TB: Rp30.999.000



iPhone 14 Pro Max
- 128GB: Rp21.999.000
- 256GB: Rp24.999.000
- 512GB: Rp28.999.000
- 1TB:Rp32.999.000
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3256 seconds (0.1#10.140)