6 Jenis Kapal Selam Rusia, Nomor 4 Dibekali 3 Rudal Jelajah Berbeda

Senin, 10 Oktober 2022 - 16:40 WIB
loading...
6 Jenis Kapal Selam...
Rusia memiliki sejarah membangun beberapa kelas kapal selam sejak Perang Dingin. Setiap kapal selam mengisi peran yang berbeda, dan sering ada desain alternatif untuk memenuhi kebutuhan dasar yang sama. Foto/Russian Defense Ministry
A A A
JAKARTA - Rusia memiliki sejarah membangun beberapa kelas kapal selam sejak Perang Dingin. Setiap kapal selam mengisi peran yang berbeda, dan sering ada desain alternatif untuk memenuhi kebutuhan dasar yang sama.

Terlepas dari masalah anggaran, dan sejumlah penundaan, Rusia berinvestasi besar dalam kapal selam. Saat ini industri kapal selam sudah mulai pulih. Rusia secara bersamaan membangun enam kapal selam kelas yang berbeda.

Berikut 6 jenis kapal selam Rusia mewakili modernisasi terbesar sejak Perang Dingin dikutip SINDOnews dari laman forbes, Senin (10/10/2022).

1. Kapal Selam Rudal Balistik Kelas Borei-II
6 Jenis Kapal Selam Rusia, Nomor 4 Dibekali 3 Rudal Jelajah Berbeda


Kapal selam kelas Project-955A Borei-II pertama yang ditingkatkan, 'Knyaz Vladimir,' diserahkan kepada Angkatan Laut Rusia pada 1 Juni 2020. Enam lagi diharapkan akan dibangun, membentuk tulang punggung penangkal nuklir lintas laut Rusia selama beberapa dekade mendatang. Setiap kapal selam dapat membawa 16 rudal balistik antarbenua Bulava.

Baca juga; Rusia Luncurkan Kapal Selam Nuklir Siluman, Teknologi Baru Senjatanya Bikin Ngeri

2. Kapal Selam Misi Khusus Kelas Belgorod
6 Jenis Kapal Selam Rusia, Nomor 4 Dibekali 3 Rudal Jelajah Berbeda


Sebagai kapal selam mata-mata, kapal selam kelas Belgorod akan bertindak sebagai kapal induk untuk kapal selam kecil bertenaga nuklir Losharik untuk operasi seperti mengganggu kabel bawah laut. Kapal selam mata-mata dengan 'misi khusus' ini membawa senjata strategis torpedo Poseidon.

Torpedo Poseidon digambarkan sebagai senjata unik, sebagai torpedo otonom antarbenua dan berhulu ledak nuklir. Poseidon dua kali ukuran rudal balistik, memiliki jangkauan hampir tak terbatas. Bagaimana rencana Rusia menggunakannya tidak jelas, tetapi tampaknya itu adalah senjata kiamat serangan kedua dari bawah permukaan laut.

Baca juga; Kapal Selam Nuklir Rusia Bermuatan 6 Torpedo Poseidon Hilang

3. Kapal Selam Strategis Kelas Khabarovsk
6 Jenis Kapal Selam Rusia, Nomor 4 Dibekali 3 Rudal Jelajah Berbeda


Kapal selam paling misterius milik Rusia adalah Khabarovsk karena minimnya informasi yang diketahui publik. Apa yang diketahui adalah bahwa kapal sela mini akan membawa enam torpedo strategis Poseidon besar, seperti Belgorod. Ini bisa menjadi kapal selam yang menentukan tahun 2020.

Baca juga; Rusia Siap Gunakan Kapal Selam Nuklir yang Bisa Ciptakan Tsunami

4. Kapal Selam Rudal Cruiser Kelas Yasen-M
6 Jenis Kapal Selam Rusia, Nomor 4 Dibekali 3 Rudal Jelajah Berbeda


Kapal selam kelas Yasen-M memiliki reputasi siluman dan bersenjata rudal jelajah yang kuat. Kapal sela mini dipersenjatai dengan tiga jenis rudal jelajah yang dapat dimuat dalam sejumlah kombinasi. Di antaranya, Kalibr yang dikenal sebagai rudal serangan darat dengan jangkauan yang sangat jauh, setara Tomahawk milik Angkatan Laut AS.

Ada juga rudal Oniks yang lebih besar adalah rudal supersonik yang dioptimalkan terhadap kapal tetapi juga dapat mengenai target darat. Terakhir rudal anti-kapal Zirkon yang lebih kecil dan dapat melakukan perjalanan dengan kecepatan hipersonik.

Baca juga; Foto Satelit Bongkar Persiapan Kapal Selam Rusia, Dipersenjatai Rudal Kalibr

5. Kapal Selam Serangan Kelas Lada
6 Jenis Kapal Selam Rusia, Nomor 4 Dibekali 3 Rudal Jelajah Berbeda


Ini adalah kapal selam non-nuklir generasi terbaru yang dibangun untuk Angkatan Laut Rusia. Rusia masih menghargai sejumlah besar kapal non-nuklir yang lebih kecil dan lebih murah di jajarannya. Di masa depan kapal-kapal ini mungkin memiliki Air Independent Power (AIP) seperti Swedia dan negara-negara lain.

Baca juga; Rusia Kerahkan Kapal Selam Tua Berteknologi Unik, Alrosa Bergerak Senyap dengan Pompa Jet

6. Kapal Selam Serangan Kelas Kilo
6 Jenis Kapal Selam Rusia, Nomor 4 Dibekali 3 Rudal Jelajah Berbeda


Kapal selam kelas Kilo dikembangkan pada tahun 1980-an, tetapi model yang ditingkatkan masih sedang dibangun. Versi terbaru dapat meluncurkan rudal jelajah serangan darat Kalibr. Berbeda dengan Kelas Yasen, rudal Kalibr ditempatkan di ruang torpedo, jadi jumlahnya hanya sedikit yang bisa dibawa.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Dibantu Eropa, Diam-diam...
Dibantu Eropa, Diam-diam Ukraina Serang Rusia dari Luar Angkasa
Rusia Siapkan Platform...
Rusia Siapkan Platform Khusus untuk Blokir Nomor Telepon dan Website Berbahaya
Roket Rusia Angara-1.2...
Roket Rusia Angara-1.2 Bawa Perlengkapan Militer Melesat Menuju Antariksa
Komponen Roket Luar...
Komponen Roket Luar Angkasa Rusia Jatuh ke Bumi
Rusia Kembali Denda...
Rusia Kembali Denda Google karena Tidak Taat Aturan
Bulan dalam Posisi Berbahaya,...
Bulan dalam Posisi Berbahaya, WMF Ungkap Masalahnya
Eks Marinir RI Satria...
Eks Marinir RI Satria Kumbara Ikut Perang Melawan Ukraina, Ini Besaran Gaji Tentara Bayaran Rusia
Rusia Luncurkan Serangan...
Rusia Luncurkan Serangan Pesawat Nirawak Terbesar, Warga Ukraina Panik Berlarian
Trump Siapkan Sanksi...
Trump Siapkan Sanksi Mematikan ke Rusia, Ancaman Kiamat Ekonomi bagi Putin
Rekomendasi
Ada Demo Ojol dan Taksi...
Ada Demo Ojol dan Taksi Online Besok, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Ruas Jalan Ini
Industri Air Kemasan...
Industri Air Kemasan Buktikan Pengelolaan Sampah Sudah Berjalan
Dubes RI di Kamboja...
Dubes RI di Kamboja Terima Kunjungan Sespimti Polri, Bahas Kejahatan Lintas Negara dan Pelindungan WNI
Berita Terkini
China Berencana Bawa...
China Berencana Bawa Bakteri dari Luar Angkasa ke Bumi
Chatbot AI Grok Klaim...
Chatbot AI Grok Klaim Skeptisisme Holocaust Disebabkan Kesalahan Pemrograman
Studio Animasi Dragon...
Studio Animasi Dragon Ball dan One Piece Gunakan AI ke dalam Produksi
China Siap Bangun Superkomputer...
China Siap Bangun Superkomputer di Luar Angkasa, Lagi-lagi AS Kalah
Tertua di Dunia, Seni...
Tertua di Dunia, Seni Lukis Sulawesi Diklaim Dibuat oleh Nenek Moyang Manusia
WhatsApp Siapkan Fitur...
WhatsApp Siapkan Fitur Gambar AI yang Bisa Dibuat Langsung Pengguna
Infografis
Houthi Serang Kapal...
Houthi Serang Kapal Induk Nuklir Amerika dengan Rudal Jelajah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved