Ditemukan Celah di Zoom untuk Hacker Ambil Alih Mac dari Jauh

Senin, 15 Agustus 2022 - 15:29 WIB
loading...
Ditemukan Celah di Zoom...
Dengan kata lain, ia bertugas memblokir penyerang agar tidak menipu penginstal pembaruan otomatis agar mengunduh versi aplikasi yang lebih lama dan lebih rentan. FOTO/ IST
A A A
BEIJING - Seorang peneliti keamanan bernama Patrick Wardle mengklaim bahwa ia menemukan kerentanan pada opsi pembaruan otomatis Zoom . Menurutnya, kerentanan memungkinkan hacker mengambil alih perangkat Mac milik korban secara penuh.

Seperti dilansir dari Engadget, Senin (15/8/2022), Patrick menemukan setidaknya ada dua kerentanan di Zoom. Kerentanan pertama ada di sistem verifikasi keaslian untuk memastikan bahwa itu adalah versi baru aplikasi Zoom.

BACA JUGA - Zoom Hentikan Sementara Layanan Giphy

Dengan kata lain, ia bertugas memblokir penyerang agar tidak menipu penginstal pembaruan otomatis agar mengunduh versi aplikasi yang lebih lama dan lebih rentan.

Patrick menemukan bahwa hacker dapat melewati pemeriksaan tanda tangan dengan menamai file malware mereka dengan cara tertentu. Dan begitu mereka masuk, mereka bisa mendapatkan akses root dan mengontrol Mac korban.

Sementara kerentanan kedua bisa memberi hacker cara untuk menghindari perlindungan yang ditetapkan Zoom untuk memastikan pembaruan memberikan versi terbaru aplikasi.

Patrick dilaporkan telah menemukan ada kemungkinan untuk mengelabui alat yang memfasilitasi distribusi pembaruan Zoom agar menerima versi perangkat lunak konferensi video yang lebih lama.

Zoom sebenarnya telah memperbaiki kerentanan itu. Tetapi Patrick lagi-lagi menemukan bahwa perbaikan yang diluncurkan oleh aplikasi asal Amerika Serikat itu justru malah mengandung bug lain.

Dia menemukan bahwa ada titik waktu antara verifikasi penginstal otomatis dari paket perangkat lunak dan proses instalasi sebenarnya yang memungkinkan penyerang untuk menyuntikkan kode berbahaya ke dalam pembaruan.

Paket yang diunduh yang dimaksudkan untuk instalasi tampaknya dapat mempertahankan izin baca-tulis aslinya yang memungkinkan pengguna mana pun untuk memodifikasinya. Itu berarti bahkan pengguna tanpa akses root dapat menukar isinya dengan kode berbahaya dan mendapatkan kendali atas komputer target.

Zoom mengatakan kepada The Verge bahwa sekarang pihaknya sedang mengerjakan patch untuk kerentanan baru yang telah diungkapkan Patrick. Mereka juga menyarankan pengguna untuk terus menggunkan Zoom versi terbaru apapun alasannya.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ini Bukti Nyata AI Mampu...
Ini Bukti Nyata AI Mampu Menguasai Perasaan Manusia
Meta Blokir Live Streaming...
Meta Blokir Live Streaming yang Dilakukan Remaja di Instagram
Zoom Siap Bayar Denda...
Zoom Siap Bayar Denda Rp285 Miliar, Ini Persoalannya
YouTube Akan Berikan...
YouTube Akan Berikan Hadiah Permata saat Live Streaming
Jualan Kain Kafan di...
Jualan Kain Kafan di Live Streaming, Warganet: Bahannya Adem Nggak Bang?
Google Meet Luncurkan...
Google Meet Luncurkan Pencatat Otomatis saat Berdiskusi
Canggih, Perusahaan...
Canggih, Perusahaan Ekspedisi Ini Hadirkan CEO Virtual di Indonesia
Kisah Agustin Ningsih,...
Kisah Agustin Ningsih, Mantan Karyawan yang Kini Sukses Jadi Beauty Creator Berkat Shopee Live
Jadwal Live Streaming...
Jadwal Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17 di Piala Asia U-17
Rekomendasi
Profil dan Biodata Elkan...
Profil dan Biodata Elkan Baggott, Tembok Kokoh Garuda yang Dirindukan Penggemar Timnas Indonesia
Jenderal Pakistan: Respons...
Jenderal Pakistan: Respons Kami Cepat dan Brutal Jika India Langgar Gencatan Senjata!
2 Artis Korban Aldy...
2 Artis Korban Aldy Maldini, Masih Ada Korban Lain yang Belum Terungkap?
Berita Terkini
Android 16 Bakal Meluncur...
Android 16 Bakal Meluncur Bulan Depan, Ini Kecanggihannya
STOP! Jangan Download...
STOP! Jangan Download Video TikTok Sebelum Coba Cara Ini
AI X Tiba-tiba Mengoceh...
AI X Tiba-tiba Mengoceh Soal Genosida Kulit Putih Tanpa Diminta
Sesuatu yang Tidak Biasa...
Sesuatu yang Tidak Biasa Terjadi di Struktur Alam Semesta
Nintendo Kini Bisa Matikan...
Nintendo Kini Bisa Matikan Konsol Pengguna Jika Diretas
ChatGPT Diklaim Bisa...
ChatGPT Diklaim Bisa Tebak Pasangan Anda Selingkuh atau Tidak
Infografis
13 Orang Meninggal Akibat...
13 Orang Meninggal Akibat Insiden Pemusnahan Amunisi di Garut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved