Kaget, Robot Catur Patahkan Jari Bocah 7 Tahun di Moscow Chess Open 2022

Senin, 25 Juli 2022 - 07:10 WIB
loading...
Kaget, Robot Catur Patahkan...
Ajang Moscow Chess Open 2022 menjadi heboh saat robot catur dengan kecerdasan buatan bertindak diluar dugaan. Foto: ist
A A A
RUSIA - Sebuah robot catur menjadi heboh dan bahkan viral setelah mematahkan jari seorang anak berusia 7 tahun bernama Christopher di ajang Moscow Chess Open 2022.

Kejadian nahas itu berlangsung pekan lalu. Menurut PC Gamer, dugaan awal karena pecatur muda itu salah membaca situasi. Sehingga robot bergerak sebelum Christopher selesai meletakkan bidak caturnya.

Gerakan robot yang mendadak dan tiba-tiba membuat jari Christopher patah. ”Robot itu mematahkan jari seorang anak. Ini, tentu saja hal yang sangat buruk. Robot itu kami sewa. Padahal sudah dipamerkan di banyak tempat, sudah bermain selama bertahun-tahun tanpa ada insiden sama sekali,” ujar Presiden Federasi Catur Moskow, Sergey Lazarev.

Kaget, Robot Catur Patahkan Jari Bocah 7 Tahun di Moscow Chess Open 2022

Dalam rekaman video, terlihat bahwa jari Christopher dicubit oleh lengan robot selama beberapa detik, sebelum seorang wanita dan tiga orang pria menariknya.

VP Federasi Catur Rusia Sergey Smagin menambahkan, robot mencubit jari Christopher setelah mengambil bidak catur Christopher. Kesalahan terjadi, ketika Christopher tidak menunggu sampai robot tersebut menyelesaikan gerakannya.

”Memang ada aturan keselamatan. Dan anak ini tampaknya melanggarnya. Ketika Christopher bergerak, dia tidak menyadari bahwa harus menunggu terlebih dahulu,” kata Smagin. ”Ini adalah kasus yang sangat langka, dan akan terus saya ingat,” tambahnya.

Untuk diketahui, robot permainan catur itu menggunakan kecerdasan buatan untuk beroperasi. Robot dirancang sedemikian rupa agar bisa melawan manusia dalam permainan catur.

Bukan hanya melawan satu orang, robot mampu melawan beberapa orang sekaligus. Namun kali ini robot harus menelan korban, padahal robot telah bermain catur selama sekitar 15 tahun dan selama itu baik-baik saja.



Christopher sendiri merupakan 30 pemain catur terbaik Rusia dalam kategori dibawah 9 tahun. Untungnya, Christopher sendiri tidak mengalami trauma. Sebab, ia sudah bermain lagi keesokan harinya dan menyelesaikan turnamen.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kawasaki Luncurkan Robot...
Kawasaki Luncurkan Robot Kuda, Begini Bentuknya
China Luncurkan Robot...
China Luncurkan Robot Tangan yang Punya Sensitivitas seperti Jari Manusia
Robot Humanoid China...
Robot Humanoid China bisa Gunting Rambut, Sambut Tamu Hotel, hingga Jualan Mobil
3 Miliar Robot Humanoid...
3 Miliar Robot Humanoid Akan Digunakan pada 2060
Norwegia Gunakan Robot...
Norwegia Gunakan Robot sebagai Asisten Rumah Tangga
Robot Rp1,4 Miliar Mengayunkan...
Robot Rp1,4 Miliar Mengayunkan Tinju ke Warga: Teknologi atau Ancaman?
Meta Ingin Tambah Perangkat...
Meta Ingin Tambah Perangkat Pintar di Robot Humanoid Miliknya
AI Ternyata Tak Bisa...
AI Ternyata Tak Bisa Mengalahkan Manusia dalam Permainan Catur
Robot Anjing Black Panther...
Robot Anjing Black Panther 2.0 Buatan China Berlari Melebihi Usain Bolt
Rekomendasi
Perang Dagang, China...
Perang Dagang, China Ganti Minyak Mentah AS dengan Minyak Kanada
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
50 Ucapan Paskah 2025...
50 Ucapan Paskah 2025 Penuh Doa, Harapan, Kasih untuk Keluarga dan Sahabat
Berita Terkini
Jaminan Aman dari Komdigi:...
Jaminan Aman dari Komdigi: Merger XL-Smartfren Tak Akan Berujung PHK!
5 jam yang lalu
Restu Komdigi: XL dan...
Restu Komdigi: XL dan Smartfren Resmi Bersatu, Apa Dampaknya?
11 jam yang lalu
Cara Cek Layar iPhone...
Cara Cek Layar iPhone Terkena Shadow atau Dead Pixel, Ternyata Mudah
11 jam yang lalu
Lomba Balap Sperma untuk...
Lomba Balap Sperma untuk Tes Kesuburan Siap Digelar di AS
13 jam yang lalu
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
15 jam yang lalu
Perplexity Tawarkan...
Perplexity Tawarkan AI kepada Samsung dan Lenovo
16 jam yang lalu
Infografis
Ibtihal Aboussad Dipecat...
Ibtihal Aboussad Dipecat Microsoft karena Menentang Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved